6 Makanan yang Bikin Wajah Bercahaya dan Awet Muda



KESEHATAN KULIT -  Mengatur pola makan bisa membantu menjaga kesehatan kulit. Ini makanan yang bikin kulit nampak muda dan bercahaya. 

Zaman sekarang kaum perempuan rela merogoh koceknya dalam-dalam demi terlihat cantik dan awet muda. 

Baca Juga: Menjaga Kesehatan Usus, Ini Manfaat Semangka Kuning


Umumnya, mereka menggunakan berbagai jenis produk perawatan kulit atau menjalani perawatan khusus untuk mendapatkan kecantikan kulit idamannya. 

Mengutip dari Eating Well, mengatur pola makan dengan mengonsumsi makanan bernutrisi bisa membantu membuat kulitbtampak bercahaya dan awet muda. 

Berikut makanan yang bisa membantu melawan kerutan, peradangan, dan meningkatkan kolagen, serta menghidrasi untuk kulit yang lebih sehat dan tampak muda: 

1. Kale 

Kale kaya akan lutein dan zeaxanthin yang terbukti bisa meningkatkan elastisitas dan hidrasi kulit, serta lemak di bawah kulit yang bertindak sebagai "ukuran" keremajaan. 

Lutein secara khusus bisa melindungi kulit dari panjang gelombang cahaya yang sangat berbahaya. 

2. Semangka 

Semangka mengandung vitamin A, E, C, dan E yang semuanya terbukti bisa meningkatkan kesehatan kulit. 

Kandungan antioksidan seperti likopen dalam semangka membuat kulit awet muda. 

Semangka mengandung 92% air yang membantu menghidrasi kulit, sehingga kulit terlihat lebih cerah dan bersinar. 

3. Kenari 

Kenari merupakan sumber lemak omega 3. 

Kacang kenari baik untuk meningkatkan kesehatan usus. Asal tahu saja, kesehatan mikrobioma berkaitan erat dengan kesehatan kulit. 

Kesimpulannya, kesehatan usus yang baik membantu kulit tetap dalam homeostatis untuk perlindungan optimal, pengaturan suhu, dan retensi air. 

4. Anggur 

Anggur mengandung resveratrol yang bisa meningkatkan kesehatan jantung dan melindungi kolagen dari radikal bebas dan pembuluh darah. 

Sekedar info, kolagen bertugas untuk melindungi elastisitas kulit, sehingga tetap bersinar dan cerah selama bertahun-tahun. 

5. Delima 

Delima telah dibuktikan efektif membantu mencegah kerutan. 

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Experimental Dermatology melaporkan bahwa asam ellagic mencegah kerusakan kolagen pengencangan kulit dan mencegah beberapa peradangan akibat sinar UV. 

6. Kopi 

Dalam sebuah penelitian di European Journal of Cancer Prevention, wanita yang minum satu cangkir kopi sehari mengurangi risiko terkena kanker kulit nonmelanoma sekitar 10 % (penelitian ini menggunakan kopi yang mengandung kafein). 

Baca Juga: Sering Sakit, Ini Tanda-Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin D

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati