6 Manfaat Apel untuk Kesehatan Jika Dimakan Secara Rutin



MANFAAT APEL - Apel buah rendah kalori dan tinggi antioksidan yang bagus dikonsumsi secara rutin. 6 Manfaat apel untuk kesehatan, bisa mengelola gula darah. 

Apel, buah yang populer di dunia karena dikonsumsi sehari-hari. 

Baca Juga: Madu Efektif Mengurangi Gejala Asma?


Selain dikonsumsi secara langsung, apel biasanya diolah menjadi kue atau jus segar yang nikmat dikonsumsi kapan saja. 

Mengutip dari Style Craze, apel merupakan buah yang rendah kalori dan kaya akan vitamin. Dalam satu buah apel berukuran sedang (182 gram) mengandung: 

  • Kalori 95 
  • Protein 0,47 gram 
  • Lemak total 0,31 gram 
  • Karbohidrat 25,13 gram 
  • Gula total 18, 91 gram 
  • Serat 4,4 gram 
  • Kalsium 
  • Tembaga
  • Magnesium 
  • Potasium 
  • Sodium 
  • Zinc 
  • Vitamin A 
  • Vitamin C 
  • Vitamin B 
  • Kolin Folat 
  • Tiamin 
  • Riboflavin 
  • Beta karoten 

Manfaat apel 

Apel yang dikonsumsi secara rutin akan memberikan banyak manfaat baik yakni: 

1. Menjaga kesehatan jantung 

Beberapa hasil penelitian mengaitkan asupan flavonoid yang tinggi dengan penurunan risiko penyakit kardiovaskular sekitar 35%, terutama perempuan. 

Hasil penelitian yang dilakukan pada hewan menunjukkan bahwa bahan aktif dalam kulit dan buah apel memiliki efek menurunkan kolesterol. 

Apel melindungi jantung dan pembuluh darah dari kerusakan akibat radikal bebas yang memicu sebagai besar penyakit kardiovaskular. 

2. Menjaga kesehatan otak 

Kandungan polifeol dalam apel bermanfaat melindungi otak dari penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer dan Parkinson serta kehilangan memori terkait usia. 

Hasil penelitian laboratorium di Universitas Cornell mengusulkan quercetin dan asam folik terlibat dalam sifat tersebut. 

3. Merawat kesehatan kulit dan mengurangi jerawat 

Dalam satu cangkir apel mentah (dengan kulit) mengandung sekitar 5 mg vitamin C yang bermanfaat meremajakan kulit dan meningkatkan kesehatan kulit. 

Apel yang dikonsumsi secara langsung bermanfaat menghidrasi kulit dan mencegah kanker kulit. 

4. Menurunkan berat badan 

Secangkir irisan apel (tanpa kulit) mengandung 2,6 gram serat makanan. 

Serat berperan memperlambat pencernaan, menimbulkan rasa kenyang. 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa makan lebih banyak serat seperti apel dikaitkan dengan kenaikan berat badan paling sedikit dari waktu ke waktu. 

Selain itu, apel mentah memiliki indeks glikemik 36 yang tidak membuat lonjakan gula darah. Hal ini juga bisa mengurangi rasa lapar dan mencegah makan berlebihan. 

5. Mengelola gula darah 

Apel yang dikonsumsi satu sampai dua buah sehari dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2 yang lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang tidak mengonsumsinya. 

Kandungan flavonoid dalam apel bisa melindungi sel-sel di pankreas dari kerusakan. 

6. Meningkatkan kesehatan mata 

Vitamin A, C, dan quercetin pada apel bermanfaat melindungi mata dari degenerasi terkait usia dan infeksi mata lainnya. 

Baca Juga: Selain Bikin Awet Muda, Ini Manfaat Kolagen jika Dikonsumsi Secara Rutin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati