KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Temulawak, empon-empon yang cukup populer di tanah air. Ini 6 manfaat temulawak sebagai obat herbal untuk maag sampai kolesterol. Penggemar jamu tradisional pasti sudah tidak asing dengan temulawak. Maklum saja, temulawak merupakan empon-empon yang kerab diolah menjadi jamu.
Baca Juga: Jarang diketahui, ini 10 manfaat sereh sebagai obat herbal Untuk Anda yang belum familiar, temulawak merupakan tanaman terna yang tingginya bisa mencapai 2-2,5 meter. Temulawak banyak ditemukan di kebun atau pekarangan rumah. Maklum saja, temulawak tergolong tanaman apotek hidup. Umbi temulawak berwarna orange bila matang sempurna. Daun temulawak berwarna hijau berbentuk panjang. Sejak zaman dahulu temulawak banyak dimanfaatkan sebagai bahan obat herbal. Hal ini disebabkan temulawak mengandung vitamin dan nutrisi yang baik untuk kesehatan. Melansir dari buku berjudul Tanaman Obat untuk Mengatasi Rematik & Asam Urat karya Prapti Utami, temulawak mengandung minyak asiri, turmerol, felandren, dan kurkuminoid. Selain itu, temulawak memiliki efek farmakologis antiradangm antisembelit, dan diuretik.
Manfaat temulawak sebagai obat herbal
Mengandung senyawa aktif membuat temulawak dipercaya ampuh mengobati sejumlah penyakit. Berikut manfaat temulawak sebagai obat herbal 1. Batuk pada anak Temulawak memiliki efek farmakologis antibatuk. Temulawak bisa jadi solusi untuk anak Anda yang enggan minum obat kimia. Membuat obat herbal untuk batuk dari bahan temulawak cukup mudah. Anda siapkan 1 jari temulawak, madu 1 sendok makan, jeruk nipis 1 potong, dan air 1 gelas. Anda rebus temulawak dengan air sekitar 15 menit. Setelah itu, Anda saring dan dinginkan. Anda tambahkan perasan jeruk nipis dan madu dan minum sampai habis. 2. Demam pada anak Anak Anda demam? Temulawak efektif meredakan demam pada anak. Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda siapkan 1 jari temulawak, 3 biji bunga cengkeh, 5 batang meniran, dan 1 1/2 gelas air. Anda rebus semua bahan selama 15 menit. Setelah itu, Anda saring dan dinginkan. Anda minum obat herbal tersebut 1/2 gelas 3 kali sehari atau sampai demam reda. 3. Maag Mengutip buku berjudul Khasiat & Manfaat Temulawak: Rimpang Penyembuh Aneka Penyakit karya Efi Afifah, temulawak mengandung kurkumin, minyak asiri, pati, selulosa, dan mineral yang memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu manfaat temulawak sebagai tanaman herbal adalah sebagai obat maag. Temulawak mengandung selulosa yang membantu proses pencernaan. Tidak hanya itu, temulawak juga mengandung flavanoid dan kurkumin yang berperan menangkap radikal bebas serta melindungi mukosa (dinding) lambung. Berikut bahan dan cara membuat ramuan herbal temulawak untuk obat maag Bahan
- Temulawak 30 gram
- Kencur 30 gram
- Lengkuas 30 gram
- Adas 1 sendok teh
- Kapulaga 4 butir
- Air 600 cc
- Gula aren secukupnya
Anda kupas temulawak, kencur, dan lengkuas sampai bersih. Kemudian, Anda potong rempah-rempah tersebut. Anda rebus semua bahan di dalam air sampai mendidih dan menyisahkan air sekitar 200 cc. Anda saring dan dinginkan air rebusan temulawak tersebut lalu minum. 4. Asam urat Mengutip dari buku berjudul 56 Makanan Ajaib dan Manfaatnya untuk Kesehatan dan Kecantikan karya Yusuf CK Arianto, temulawak kaya akan kurkumin yang bermanfaat untuk menekan radang sendi dan mengurangi gejala asam urat. Inilah yang membuat temulawak baik dikonsumsi untuk para penderita asam urat. Namun, Anda tidak boleh asal mengonsumsi temulawak, sebab ada cara khusus mengolah temulawak agar efektif sebagai obat asam urat. Berikut bahan dan cara meracik obat herbal temulawak untuk asam urat. Bahan
- Temulawak 1 buah
- Daun kumis kucing
- Kunyit 1 ibu jari
- Air 1 liter
Anda cuci dan rebus semua bahan di atas sampai mendidih. Setelah itu, Anda saring dan minum sehari sekali secara teratur. 5. Menambah nafsu makan Anda kehilangan nafsu makan? Temulawak bisa jadi solusinya. Anda cukup merebus 2 jari temulawak, 1/4 jari lengkuas, dan 1/2 genggam daun meniran dengan tiga gelas air. Anda rebus semua bahan sampai mendidih dan menyisahkan air 2 gelas. Anda minum ramuan herbal tersebut 1/2 gelas dua kali sehari. 6. Kolesterol Melansir dari Kompas.com, temulawak juga efektif menurunkan kolesterol dalam tubuh.
Rebusan temulawak bisa meningkatkan sekresi empedu yang bisa menurunkan kolesterol dan trigliserida. Hal ini disebabkan temulawak mengandung minyak atsiri, kamfer, glikosida, kurkuminoid, xanthorizol, dan fellandrean dan turmerol.
Baca Juga: Ini obat herbal yang ampuh meredakan batuk berdahak dan batuk kering Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Tri Sulistiowati