MOMSMONEY.ID - Herb dan spice, atau yang dikenal sebagai bumbu rempah, sama-sama digunakan untuk menambah cita rasa masakan. Namun, ada banyak ciri perbedaan di antara keduanya. Melansir dari Grid Kids, “herbs” merupakan istilah dari “herba”. Sementara “spices” merupakan istilah dari “rempah-rempah”. Memang tetap sulit untuk membedakan keduanya, terutama apabila Anda tak terbiasa bersentuhan dengan aneka ragam bumbu di dapur.
Baca Juga: Mengenal 5 Perbedaan Daun Basil dan Oregano untuk Dunia Kuliner
Herb
Melansir Almanac, herb (herba) ialah bumbu yang berasal dari dedaunan hijau seperti daun kemangi, sage, rosemary, thyme, oregano, hingga peterseli. Herba sendiri sebenarnya tak cuma dapat digunakan sebagai bahan masakan saja, tapi juga untuk obat tradisional & pewangi. Mengutip Wikipedia, herba yang digunakan sebagai bahan masakan oleh orang Indonesia kerap disebut sebagai “rempah-rempah”. Namun seiring berjalannya waktu, istilah herba telah berubah menjadi sebutan “rempah daun”. Herba biasa disajikan dalam keadaan segar karena menyesuaikan dengan bentuk daun yang lebih enak jika dikonsumsi dalam keadaan segar. Baca Juga: Mengenal Perbedaan Saus Tiram vs Saus Bumbu Rasa Tiram untuk MasakanSpice
Spice (rempah-rempah) ialah bumbu yang berasal dari akar, batang, biji, buah, bunga, dan kulit pohon tumbuhan. Seluruh bagian tanaman akan digunakan sebagai bumbu, kecuali bagian daunnya. “Pada dasarnya, setiap bagian tanaman yang bukan daun & dapat digunakan sebagai bumbu masakan, maka akan masuk ke dalam kategori ‘rempah-rempah’,” dikutip dari The Kitchn. Beberapa contoh spice (rempah-rempah) di antaranya ada ketumbar, kunyit, jahe, adas, pala, lada hitam, hingga kayu manis.Baca Juga: Tips Menjaga Kesegaran, Rasa dan Aroma Bumbu Rempah, Bisa Awet Bertahun-tahun
Perbedaan Herb vs Spice (Herba vs Rempah)
Berikut kesimpulan perbedaan Herb vs Spice yang dilansir melalui laman Refresh your life, yaitu:- Herba (herbs) berasal dari bagian berdaun, sedangkan Rempah (Spices) berasal dari bagian yang tidak berdaun yaitu seperti akar, batang, kulit, biji, dsb.
- Herba (herbs) biasanya disajikan dalam keadaan segar, sedangkan Rempah (Spices) dikeringkan dan digiling.
- Herba (herbs) menyajikan citarasa yang lembut, sedangkan Rempah (Spices) menyajikan rasa yang kuat.
- Herba (herbs) digunakan untuk menambah rasa masakan (tanpa rasa pedas), sedangkan Rempah (Spices) untuk menambahkan rasa pedas pada masakan.
- Rempah (spices) punya rasa 3x lebih kuat dibandingkan Herba (herbs).
- Rempah (spices) ditambahkan di awal proses memasak. Sementara Herba (herbs) ditambahkan menjelang akhir waktu memasak.