6 Pilihan Minuman Paling Baik untuk Menurunkan Gula Darah, Wajib Coba!



MOMSMONEY.ID - Cek daftar minuman paling baik untuk menurunkan gula darah di sini! 

Mengelola kadar gula darah adalah hal penting bagi semua orang, terutama bagi penderita diabetes atau mereka yang berisiko tinggi terhadap penyakit tersebut.

Salah satu cara efektif untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil adalah dengan memilih minuman yang tepat. Beberapa minuman dapat membantu menurunkan gula darah secara alami dan menjaga keseimbangan glukosa dalam tubuh.


Baca Juga: 8 Rekomendasi Jus Buat Diet Terbaik untuk Menurunkan Berat Badan

Bersumber dari laman Eating Well, berikut ini adalah pilihan minuman paling baik untuk menurunkan gula darah:

1. Air Putih

Air putih adalah minuman terbaik karena bebas kalori dan dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi, yang penting untuk mengontrol gula darah.

Sebuah penelitian di tahun 2021 menemukan bahwa minum air putih dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2.

Mengganti minuman manis seperti soda dengan air putih tidak hanya mengurangi asupan gula dan kalori, tetapi juga membantu menjaga berat badan sehat, yang berperan dalam pengelolaan gula darah.

2. Jus Tomat

Jus tomat adalah pilihan yang lezat dan ramah untuk pengelolaan gula darah. Sebuah penelitian tahun 2020, menunjukkan bahwa minum jus tomat sebelum makan dapat membantu menurunkan kadar gula darah setelah makan, meskipun jus tersebut mengandung kalori.

Serat dalam tomat membantu memperlambat pencernaan, sehingga mengurangi lonjakan gula darah setelah makan. Anda bisa konsumsi jus tomat dengan tambahan seledri untuk rasa yang lebih segar.

Baca Juga: Mengukur Seberapa Efektif Khasiat Daun Kersen untuk Diabetes

3. Kopi

Baik kopi berkafein maupun tanpa kafein telah terbukti bermanfaat dalam mengurangi risiko diabetes tipe 2. Fitokimia, senyawa tanaman yang ada dalam kopi, membantu menjaga kesehatan sel hati dan pankreas, yang penting untuk fungsi insulin.

Namun, perlu diingat bahwa menambahkan gula atau krim berlebih ke dalam kopi dapat mengurangi manfaatnya. Cobalah menambahkan kayu manis untuk memberi rasa tanpa meningkatkan kadar gula.

4. Teh Hitam

Jika Anda tidak suka kopi, teh hitam bisa menjadi alternatif yang baik. Senyawa dalam teh hitam dapat membantu mengurangi resistensi insulin dan mengurangi peradangan serta stres oksidatif, yang berkontribusi pada pengendalian gula darah.

Pilih teh hitam tanpa tambahan gula atau pemanis.

Baca Juga: Cek di Sini! Berikut Kadar Kolesterol Normal Menurut Usia yang Penting Diketahui

5. Teh Hijau

Teh hijau juga memiliki manfaat dalam menurunkan kadar gula darah. Menurut suatu penelitian di tahun 2020, konsumsi teh hijau dapat sedikit menurunkan kadar glukosa darah puasa.

Katekin dalam teh hijau bekerja dengan cara memblokir penyerapan karbohidrat dan meningkatkan metabolisme glukosa.

Meskipun hasil penelitian bervariasi, teh hijau tetap menjadi pilihan minuman rendah kalori yang baik untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil.

6. Susu

Susu sapi mengandung protein yang dapat membantu mengontrol respons gula darah setelah makan. Protein seperti kasein dan whey dalam susu memperlambat pencernaan dan meningkatkan respons insulin, yang baik untuk menjaga kestabilan gula darah.

Namun, pilihlah susu rendah lemak atau tanpa lemak dan hitung kandungan karbohidratnya, terutama jika Anda menderita diabetes.

Baca Juga: Inilah Gejala Kurang Gula Darah, Mudah Lapar dan Cemas Termasuk Gejalanya lho

Itulah beberapa pilihan minuman paling baik untuk menurunkan gula darah. Semoga bermanfaat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rezki Wening Hayuningtyas