6 Rekomendasi anime mirip Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Baru-baru ini rilis anime yang cukup menarik berjudul Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou. Tayang sepanjang musim panas tahun 2020, anime Maou Gaukuin no Futekigousha Shijou Saikyou memiliki potensi yang menarik.

Misalnya, tokoh karakter yang terlihat OP (overpowered) dengan kemampuan yang tidak tertandingi hingga peran dirinya sebagai raja iblis yang bereinkarnasi. Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou bukanlah anime yang mengusung tema menarik tersebut.

Sebelumnya, ada beberapa judul anime yang sudah tayang dengan konsep yang mirip dengan Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou. Berikut rekomendasi anime mirip Maou Gakuin no Futekigousha Shijou referensi dari 9tailedkitsune:


Baca Juga: Anime My Hero Academia di RTV tayang hari ini, jangan kelewatan!

Overlord

Overlord merupakan salah satu judul anime yang mirip dengan Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou. Karakter utamanya bernama Momonga memiliki sifat yang mirip dengan Anos di Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou.

Menentang siapapun yang tidak sesuai dengan keinginannya. Keduanya juga memiliki kekuatan sihir untuk menghabisi lawannya. 

Sinopsis pendek dari Overlord. Menceritakan tentang sebuah dunia virtual reality dalam game berjudul Yggdrasi. Momonga merupakan salah satu karakter penyihir yang kuat dan pemimpin guild bernama Ainz Ooal Gown.

Dalam kisahnya, Momonga ingit menghabiskan momen terakhirnya di game tersebut sebelum di tutup.

Baca Juga: Anime Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou, tontonan wajib musim ini

Isekai Maou to Shoukan Shoujo no Dorei Majutsu

Isekai Maou to Shoukan Shoujo no Dorei Majutsu juga merupakan anime yang memiliki konsep mirip dengan Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou. Masing-masing karakter utama di kedua anime tersebut dilahirkan kembali sebagai iblis.

Oleh karena itu keduanya memiliki kekuatan yang tidak tertandingi. Mereka juga memiliki wanita yang dekat dengannya.

Sinopsis pendek dari Isekaui Maou to Shoukan Shoujo no Dorei Majutsu. Mengisahkan tentang seorang gamer bernama Takuma Sakamoto yang terlempar ke dunia lain sebagai Raja Iblis 'Diablo'.

Kisahnya semakin seru ketika dia ternyata memiliki kekuatan yang luar biasa sebagi Raja Iblis 'Diablo'. Dunia tersebut mirip dengan game yang dimainkan sebelumnya.

Baca Juga: Sukses besar! Manga Demon Slayer volume terakhir terjual jutaan kopi dalam tiga hari