MOMSMONEY.ID - Ada beberapa tipe atau jenis relationship yang dibedakan dari kepentingannya. Penasaran? Cari tahu di sini, yuk! Dengan semakin berkembangnya zaman dan gaya hidup, perihal hubungan romantis atau relationship pun juga berkembang. Semakin hari, semakin banyak istilah jenis yang muncul untuk mendeskripsikan sebuah hubungan romantis antar dua orang.
Ini dia beragam jenis hubungan romantis masa kini yang banyak dipilih oleh kalangan muda-mudi. Situationship Situationship adalah sebutan untuk hubungan yang masih awal dan berada pada proses pendekatan pada awal hubungan. Kedua belah pihak masih belum memiliki ikatan dan belum mengetahui keinginan satu sama lain namun memiliki hubungan romantis. Hubungan ini biasanya juga dikenal sebagai hubungan FWB atau friends with benefit dalam dunia pergaulan. Baca Juga: Agar Rambut Lembut, Pakai Kondisioner dengan 4 Cara Ini Dating Dating atau pacaran adalah salah satu jenis relationship yang paling umum dilakukan oleh dua orang secara romantis. Pacaran atau dating sendiri dikenal sebagai salah satu proses untuk mengenal pribadi pasangan, bersenang-senang bersama, dan menikmati hal-hal romantis bersama dengan pasangan. Biasanya tipe hubungan ini merupakan hubungan dengan jangka waktu yang panjang. Casual relationship Casual relationship adalah sebuah tipe hubungan di mana dua orang terlibat dalam kondisi romantis namun tanpa adanya ikatan yang mengikat keduanya. Hubungan yang identik dengan hubungan jangka pendek ini biasanya tidak akan menggunakan panggilan pacar dan panggilan sayang lainnya untuk dialamatkan kepada pasangan lainnya. Tentu saja karena tidak adanya dan tidak diinginkannya sebuah ikatan di antara dua orang tersebut. Baca Juga: 4 Cara Jadi Perempuan Bahagia, Coba Tips Mudahnya Ini Yuk Commited relationship Commited relationship, menurut laman Mind Body Green, adalah sebuah hubungan di mana kedua pasangan sudah berkomitmen untuk bersama dalam hubungan dan komitmen jangka panjang. Salah satu bentuk dari commited relationship adalah hubungan pernikahan yang melibatkan dua orang. Dalam hubungan komitmen ini pasangan akan lebih terlibat dalam segala aspek kehidupan termasuk hubungan seksual secara eksklusif. Open relationship