Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Bisa Dibuka di H - JAKARTA. Petunjuk dan cara mengatasi Aplikasi tidak bisa dibuka di HP Android. Pemilik HP bisa saja menemui masalah pada penggunaan aplikasi yang tidak menampilkan fitur utama. Aplikasi HP (Handphone) merupakan perangkat lunak yang dirancang untuk diinstal dan dijalankan di HP dengan fungsi tertentu. Beberapa aplikasi dapat membantu pengguna, seperti mengirim pesan, memutar musik atau video, mengedit foto, membaca berita, atau bahkan membeli barang secara online.
Ada banyak jenis aplikasi yang tersedia untuk diunduh di toko aplikasi seperti Google Play Store.
Baca Juga: Atasi HP Android Lemot Biar Normal Kembali Lewat 6 Cara Ini Namun, kecanggihan aplikasi tidak menutup kemungkinan terjadi kerusakan pada perangkat lunak. Hal tersebut menyebabkan aplikasi tidak bisa dibuka dan berjalan dengan baik. Selain itu, aplikasi bisa saja keluar secara tiba-tiba apabila terdapat gangguan pada perangkat lunak terkait. Ada beberapa alasan mengapa aplikasi di HP tidak dapat dibuka. Intip kemungkinan alasan dan langkah-langkah yang dapat diambil untuk memperbaiki masalah ini. Simak beberapa cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di HP Android dilansir dari
Online Tips Tech.
Baca Juga: 6 Cara Mengatasi HP Lemot di HP Android Agar Normal Kembali Cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka
1. Aplikasi mengalami gangguan atau bug
Langkah-langkah yang dapat diambil adalah mencoba memperbarui aplikasi ke versi terbaru yang tersedia di toko aplikasi, atau menghapus dan menginstal ulang aplikasi tersebut. Aplikasi sedang mengalami gangguan atau bug artinya bahwa terdapat suatu masalah atau kesalahan dalam kode program aplikasi yang mengakibatkan aplikasi tidak dapat berjalan dengan normal atau mengalami kesalahan saat digunakan. Kesalahan atau bug tersebut bisa terjadi karena berbagai faktor, seperti kurangnya pengujian sebelum peluncuran, kesalahan dalam kode program, atau masalah pada server yang digunakan oleh aplikasi tersebut.
2. Memori HP tidak cukup untuk aplikasi
Pastikan bahwa HP memiliki cukup ruang penyimpanan untuk menjalankan aplikasi. Jika HP Anda kehabisan ruang penyimpanan, hapus beberapa file atau aplikasi yang tidak diperlukan. Ketika sebuah aplikasi dijalankan, aplikasi tersebut akan memakan ruang penyimpanan di hp dan membutuhkan memori dan daya pemrosesan yang cukup untuk berjalan dengan lancar. Jika HP tidak memiliki cukup ruang penyimpanan atau RAM yang cukup, aplikasi tersebut mungkin tidak dapat dijalankan dengan baik atau bahkan tidak dapat diinstal sama sekali.
3. Masalah koneksi internet
Pastikan HP terhubung ke jaringan Wi-Fi atau jaringan seluler. Jika koneksi internet buruk, cobalah untuk memperbaikinya dengan memeriksa jaringan dan router Anda. astikan Anda memiliki sinyal internet yang cukup kuat. Jika Anda berada di area dengan jaringan internet yang lemah, coba pindah ke tempat lain atau memperkuat sinyal dengan menggunakan perangkat penguat sinyal.
4. Masalah dengan akun pengguna
Pastikan akun pengguna Anda sudah terverifikasi dan memiliki izin untuk mengakses aplikasi tersebut. Apabila tidak, cobalah untuk memperbaiki masalah dengan memperbarui atau memulihkan akun pengguna Anda.
5. Lakukan instalasi ulang
Sebuah aplikasi yang memiliki kemampuan untuk memakan banyak kapasitas RAM bisa saja rentan terganggu. Hal ini Anda bisa mencoba untuk menghapus aplikasi tersebut lalu menginstal ulang. Pastikan Akun Anda sudah diamankan seperti mengetahui email/username hingga password yang berkaitan dengan aplikasi tersebut.
6. Hapus Cache
Untuk mengurangi adanya gangguan aplikasi, Anda bisa mencoba untuk menghapus memori cache melalui pengaturan di HP Android. Anda bisa membuka bagian ruang penyimpanan dan memilih untuk menghapus cache. Cache merupakan penyimpanan kecil yang bekerja untuk menyimpan data sementara dari sebuah aplikasi yang sudah dijalankan sebelumnya.
7. Restart Perangkat
Terakhir, pengguna bisa menyalakan ulang perangkat HP untuk mengetahui masalah aplikasi tidak bisa dibuka dalam skala ringan atau tidak.
Pengguna bisa mencoba kembali untuk membuka aplikasi setelah HP kembali menyala. Saat tidak terjadi masalah, artinya aplikasi hanya membutuhakn penyesuaian sistem pada perangkat yang dimuat ulang. Jika masalah masih berlanjut, cobalah untuk melakukan pembaruan sistem atau meminta bantuan dari layanan pelanggan aplikasi atau HP. Demikian informasi terkait cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di HP Android yang mudah diterapkan pengguna. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News