KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ini kabar yang sudah lama ditunggu-tunggu oleh Anda yang ingin menjadi CPNS 2024. Setelah beberapa kali mengalami pengunduran, akhirnya pendaftaran CPNS 2024 resmi dibuka. Pendaftaran CPNS 2024 sudah dibuka pada 20 Agustus 2024.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengingatkan peserta calon pegawai negeri sipil (CPNS) sejumlah hal penting sebelum mendaftar CPNS 2024. Beberapa hal yang wajib diketahui sebelum mendaftar CPNS 2024 di antaranya dokumen pendaftaran yang perlu dipersiapkan. Tujuannya agar calon peserta dapat bersaing dan tidak gugur di tahap awal seleksi CPNS. Mengingatkan saja, pemerintah menyediakan formasi CPNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) sebanyak 1.289.824 posisi yang terbagi menjadi 427.650 formasi instansi pusat dan 862.174 formasi instansi daerah. Sebanyak 71.643 formasi akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan rincian 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK. Untuk menyiapkan seleksi tahun 2024, calon pelamar perlu mengetahui dokumen syarat pendaftaran CPNS dan PPPK. Baca Juga: Cek Link dan Cara Pendaftaran CPNS 2024 di SSCASN