MOMSMONEY.ID - Inilah 8 fakta unik perayaan Idul Fitri yang sangat bermakna bagi umat Muslim di seluruh dunia. Hari Raya Idul Fitri merupakan hari yang spesial bagi Umat Muslim di berbagai belahan dunia. Idul Fitri dilakukan setelah Umat Muslim melakukan puasa Ramadan selama sebulan penuh. Lantas, apa saja fakta-fakta menarik saat Hari Raya Idul Fitri tiba?
Melansir dari
The Culture Trip dan
Fun Kids Live, yuk baca artikel di bawah ini!
Baca Juga: Highway Hypnosis saat Mudik Lebaran: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahan Arti Idul Fitri bagi umat Islam Fakta pertama bagi banyak umat Islam di dunia, Idul Fitri diartikan sebagai momen langka yang membawa mereka lebih dekat kepada Allah sang pencipta, melansir dari
Plan Bee. Momen perayaan ini juga sebagai saat yang tepat untuk menghaturkan rasa terima kasih kepada Allah atas kekuatan & kesempatan langka bisa menikmati khusyunya Ramadan & Idul Fitri yang hanya berlangsung setahun sekali. Penampakan hilal
Fakta kedua, Hari Raya Idul Fitri baru akan terjadi apabila telah muncul hilal. Hilal merupakan objek yang dapat diamati untuk menentukan awal bulan. Ini dilakukan menurut perhitungan Kalender Islam yang berkiblat pada peredaran bulan.
Baca Juga: 30 Kata-Kata Kartu Ucapan Lebaran 2024 untuk Berbagi Kebahagiaan dan Kedamaian Perayaan setelah berpuasa Fakta ketiga, Hari Raya Idul Fitri merupakan hari kemenangan atau perayaan setelah sebulan penuh berpuasa. Puasa dilakukan oleh Umat Muslim yang dewasa yang telah mampu untuk berpuasa. Saat puasa, tak hanya menahan haus dan lapar saja, tapi juga menahan hawa nafsu. Mandi & berpakaian bersih Fakta keempat, pada hari pertama perayaan Idul Fitri, Umat Muslim di seluruh dunia berbondong-bondong menyucikan diri dengan mandi, keramas, hingga memakai pakaian bersih. Mandi dan berpakaian bersih saat Hari Raya Idul Fitri merupakan simbol perlambangan gagasan pembaruan spiritual sekaligus sebuah bentuk penghormatan terhadap Allah SWT.
Baca Juga: 8 Tradisi Unik Lebaran Idul Fitri di Berbagai Negara di Dunia Zakat Fitrah
Fakta kelima, Umat Muslim yang mampu secara finansial wajib melakukan zakat fitrah terakhir sebelum Salat Ied pada Hari Raya Idul Fitri. Zakat Fitrah sendiri memiliki ketentuan yakni sebesar 2,5% dari pendapatan. Zakat Fitrah dimaksudkan supaya memungkinkan masyarakat yang lebih miskin untuk tetap bisa merayakan perayaan Hari Raya Idul Fitri yang mewah seperti yang lainnya.
Baca Juga: Berlangsung Meriah, Inilah 6 Tradisi Lebaran Idul Fitri di Indonesia Bukan hanya untuk Umat Muslim Fakta keenam, di berbagai belahan dunia, khususnya di negara minoritas Muslim, perayaan Hari Raya Idul Fitri tak hanya dilakukan oleh Umat Muslim saja, tapi juga untuk non-Muslim. Di negara minoritas Muslim, umat dari berbagai agama didorong untuk mengunjungi rumah-rumah Umat Muslim untuk bergabung dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri dengan menikmati makanan tradisional, hingga bertukar hadiah bersama. Berbagai nama “Idul Fitri”
Fakta ketujuh, perayaan Hari Raya Idul Fitri memiliki nama yang berbeda di setiap negara. Jika di Indonesia namanya adalah “Lebaran”, maka di Malaysia adalah “Aidil Fitri”. Di Senegal, Hari Raya Idul Fitri dinamakan “Korite”. Sementara di Azerbaijan & Turki dinamakan “Ramazan Bayrami”.
Baca Juga: 8 Kue Kering Lebaran yang Wajib Disantap saat Hari Raya Idul Fitri Dirayakan 1,8 miliar orang
Fakta kedelapan, diperkirakan ada lebih dari 1,8 miliar umat Muslim di seluruh dunia yang merayakan Hari Raya Idul Fitri. Ini membuat Lebaran menjadi salah satu perayaan keagamaan terbesar di dunia, selain Natal. Demikian fakta-fakta unik perayaan Idul Fitri di seluruh dunia. Mari meriahkan Hari Besar ini dengan bersilaturahmi bersama sanak saudara & teman-teman semua. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Raissa Yulianti