MOMSMONEY.ID - Yuk, ketahui sejumlah manfaat minum
infused water untuk kesehatan tubuh. Minum air adalah kunci untuk menjaga kesehatan tubuh, tetapi banyak orang merasa sulit untuk mengonsumsi cukup air setiap hari.
Infused water atau air yang telah diinfus dengan rasa dari buah-buahan, sayuran, atau rempah-rempah, adalah cara yang menarik dan lezat untuk meningkatkan asupan cairan sambil mendapatkan manfaat kesehatan tambahan.
Penelitian bahkan menunjukkan bahwa orang cenderung minum hingga 159% lebih banyak air, jika airnya diberi rasa. Melansir dari laman
The Workout Digest, di bawah ini adalah manfaat minum
infused water untuk kesehatan tubuh: 1. Meningkatkan Hidrasi Tubuh memerlukan elektrolit seperti kalsium, kalium, magnesium, dan natrium untuk membantu menyerap air dengan baik. Air yang diinfus dengan buah mengandung elektrolit alami yang bisa meningkatkan hidrasi tubuh Anda. Menambahkan sedikit garam laut yang kaya mineral juga bisa memperkuat efek ini.
Baca Juga: 6 Makanan bagi Penderita Diabetes Supaya Tidak Lemas, Bantu Tambah Energi 2. Mendukung Metabolisme Minum air yang cukup terbukti bisa mendukung metabolisme dan membantu mengelola berat badan. Air dingin bisa memicu tubuh untuk menghasilkan panas, yang juga meningkatkan pembakaran kalori. 3. Menyediakan Nutrisi Tambahan Walaupun tidak semua nutrisi buah akan larut ke dalam air, beberapa vitamin dan mineral yang larut air seperti vitamin C dan B serta beberapa elektrolit bisa berpindah ke dalam air. Ini dapat memberikan Anda nutrisi tambahan meskipun tidak sebanyak saat Anda makan buah secara langsung. 4. Alternatif yang Lebih Sehat dari Jus
Infused water adalah pilihan yang lebih baik daripada jus yang sering kali mengandung tambahan gula.
Infused water memberikan rasa segar buah tanpa meningkatkan kadar gula darah Anda secara drastis.
Baca Juga: Mie Instan untuk Penderita Asam Lambung, Amankah Dikonsumsi? 5. Membantu Anda Merasa Kenyang Lebih Cepat Minum air sebelum makan bisa mengurangi jumlah kalori yang Anda konsumsi. Ini adalah cara efektif untuk mengendalikan asupan makanan dan mendukung pengelolaan berat badan Anda. 6. Mengurangi Keinginan Makan
Infused water dapat membantu menekan rasa lapar dengan meningkatkan rasa kenyang. Ini berguna untuk menghindari ngemil yang tidak perlu, terutama jika Anda sering salah mengira rasa haus sebagai rasa lapar. 7. Meningkatkan Produksi Asam Lambung Menambahkan lemon ke dalam air yang Anda minum bisa meningkatkan produksi asam lambung yang memadai. Ini penting untuk pencernaan yang baik dan bisa membantu mengurangi gejala seperti
heartburn yang disebabkan oleh asam lambung yang rendah.
Baca Juga: 10 Larangan Makanan untuk Penderita Asam Lambung, Intip Daftarnya di Sini 8. Mencegah Batu Ginjal Minum banyak air sangat penting untuk mencegah pembentukan batu ginjal. Lemon yang sering ditambahkan dalam
infused water memiliki asam yang bisa membantu mencegah pengendapan kalsium yang menjadi batu ginjal. Demikianlah ulasan terkait manfaat minum
infused water untuk kesehatan tubuh Anda. Semoga bermanfaat, ya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Rezki Wening Hayuningtyas