KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah telah menerbitkan 80,2 juta sertifikat tanah pada program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Sejak program PTSL digelar tahun 2017, pemerintah menargetkan penerbitan sertifikat pada 126 juta bidang tanah. Hingga saat ini pemerintah telah mendaftarkan 95 juta bidang tanah dan menerbitkan 80,2 juta sertifikat tanah hingga pertengahan tahun 2022. “Tanah yang sudah terdaftar ada 80 juta bidang. Sebelumnya di 2017 yang sudah terdaftar ada 46 juta bidang, jadi dari 2017 sampai sekarang itu bertambah sekitar 34 jutaan bidang. Ini karena Presiden memerintahkan kami untuk mempercepat pendaftaran tanah,” kata Menteri Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A. Djalil dalam konferensi pers, Selasa (7/6)
80,2 Juta Sertifikat Program PTSL Telah Diterbitkan Kementerian ATR/BPN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah telah menerbitkan 80,2 juta sertifikat tanah pada program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Sejak program PTSL digelar tahun 2017, pemerintah menargetkan penerbitan sertifikat pada 126 juta bidang tanah. Hingga saat ini pemerintah telah mendaftarkan 95 juta bidang tanah dan menerbitkan 80,2 juta sertifikat tanah hingga pertengahan tahun 2022. “Tanah yang sudah terdaftar ada 80 juta bidang. Sebelumnya di 2017 yang sudah terdaftar ada 46 juta bidang, jadi dari 2017 sampai sekarang itu bertambah sekitar 34 jutaan bidang. Ini karena Presiden memerintahkan kami untuk mempercepat pendaftaran tanah,” kata Menteri Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A. Djalil dalam konferensi pers, Selasa (7/6)