KONTAN.CO.ID - Industri reasuransi mencatatkan kinerja cemerlang hingga paruh pertama tahun ini. Data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) mencatat per Juni 2017, premi bruto reasuransi mencapai Rp 5,73 triliun. Angka ini tumbuh 18,4% dibandingkan periode sama tahun lalu yakni Rp 4,83 triliun. Sementara dari sisi klaim bruto, pada semester I 2017 tercatat Rp 1,71 triliun, naik 15% dibanding periode sama tahun lalu sebesar Rp 1,48 triliun. Direktur Eksekutif AAUI Julian Noor memaparkan, pertumbuhan tersebut terdongkrak oleh beberapa lini usaha. Seperti lini usaha asuransi harta benda yang naik 16% year on year (yoy) dari Rp 2,74 triliun menjadi Rp 3,18 triliun. Lini bisnis asuransi kendaraan bermotor kompak meningkat 6,9% yoyo dari Rp 193,57 miliar menjadi Rp 206,95 miliar.
AAUI: Premi industri reasuransi tumbuh 18,4%
KONTAN.CO.ID - Industri reasuransi mencatatkan kinerja cemerlang hingga paruh pertama tahun ini. Data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) mencatat per Juni 2017, premi bruto reasuransi mencapai Rp 5,73 triliun. Angka ini tumbuh 18,4% dibandingkan periode sama tahun lalu yakni Rp 4,83 triliun. Sementara dari sisi klaim bruto, pada semester I 2017 tercatat Rp 1,71 triliun, naik 15% dibanding periode sama tahun lalu sebesar Rp 1,48 triliun. Direktur Eksekutif AAUI Julian Noor memaparkan, pertumbuhan tersebut terdongkrak oleh beberapa lini usaha. Seperti lini usaha asuransi harta benda yang naik 16% year on year (yoy) dari Rp 2,74 triliun menjadi Rp 3,18 triliun. Lini bisnis asuransi kendaraan bermotor kompak meningkat 6,9% yoyo dari Rp 193,57 miliar menjadi Rp 206,95 miliar.