ABM Investama (ABMM) Targetkan Akuisisi 30% Saham Golden Energy Tuntas Pekan Depan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT ABM Investama Tbk (ABMM) menargetkan akuisisi 30% saham PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) tuntas pekan depan.

"Kami mentargetkan minggu depan kita selesaikan seluruhnya," ungkap Direktur  PT ABM Investama Tbk Adrian Erlangga kepada Kontan.co.id, Senin (5/9).

Adrian melanjutkan, salah satu pertimbangan akuisisi yakni kerjasama jangka panjang yang telah dilakukan dengan GEMS selama ini.


Baca Juga: ABM Investama dan Golden Energy Mines Saling Dukung Perkuat Bisnis Pertambangan

Selain itu, ABMM tercatat memiliki bisnis penunjang yang terintegrasi secara end to end. Dengan akuisisi saham GEMS, diharapkan peningkatan kinerja dapat terwujud.

"Kita mendapatkan kontrak seumur tambang untuk seluruh wilayah operasional kita," jelas Adrian.

Adrian belum bisa merinci berapa besar peningkatan kinerja yang bisa diperoleh pasca akuisisi ini. yang terang, peningkatan produksi GEMS diyakini dapat mendorong kinerja ABMM.

Adrian melanjutkan, untuk tahun ini pihaknya tidak akan melakukan aksi korporasi lainnya. Akan tetapi, untuk tahun-tahun mendatang, ABMM masih membuka peluang untuk aksi korporasi pada sektor pertambangan non batubara.

Kontan mencatat, ABMM melalui anak usahanya PT Radhika Jananta Raya (RJR) merealisasikan pembelian 30% saham PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) dengan nilai US$ 420 juta. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi