JAKARTA. PT Asuransi Central Asia (ACA) merasa yakin preminya akan terus bertumbuh. Tahun ini, ACA optimistis bisa mendulang premi Rp 2,4 triliun. Hal ini disampaikan oleh Head of Research Development dan Marketing Communication ACA, Lindur Siburian, Selasa, (25/6). Lindur menyebutkan, tahun ini ACA menargetkan premi tumbuh 12%. Di pengujung tahun 2012 kemarin, perusahaan asuransi ini menargetkan preminya mencapai Rp 2,13 triliun. Lindur bilang, ACA fokus pada 2 bisnis utama, yaitu asuransi mobil dan properti. Asuransi mobil dan kebakaran properti masing-masing memiliki porsi 38% dan 32%.
ACA target premi Rp 2,4 triliun tahun ini
JAKARTA. PT Asuransi Central Asia (ACA) merasa yakin preminya akan terus bertumbuh. Tahun ini, ACA optimistis bisa mendulang premi Rp 2,4 triliun. Hal ini disampaikan oleh Head of Research Development dan Marketing Communication ACA, Lindur Siburian, Selasa, (25/6). Lindur menyebutkan, tahun ini ACA menargetkan premi tumbuh 12%. Di pengujung tahun 2012 kemarin, perusahaan asuransi ini menargetkan preminya mencapai Rp 2,13 triliun. Lindur bilang, ACA fokus pada 2 bisnis utama, yaitu asuransi mobil dan properti. Asuransi mobil dan kebakaran properti masing-masing memiliki porsi 38% dan 32%.