JAKARTA. Langkah bisnis sektor properti tahun ini tengah melambat. Tapi, PT Ciputra Development Tbk (CTRA) optimistis mampu mencatatkan kinerja yang tetap moncer. Chief Executive Officer (CEO) CTRA Candra Ciputra bilang, tahun ini CTRA membidik pendapatan Rp 7,3 triliun. Angka ini naik sekitar 43% dibanding pendapatan CTRA 2013, sebesar Rp 5,1 triliun. "Target itu bakal tercapai seiring dengan adanya 10 proyek baru yang akan kami luncurkan sepanjang tahun ini," tandas Candra. Kesepuluh proyek tersebut berlokasi di Kemayoran, Fatmawati, Maja, Malang, Pontianak, Serang, Samarinda, Bali, dan Ringroad Jakarta Barat.
Ada 10 proyek baru, CTRA target Rp 7,3 triliun
JAKARTA. Langkah bisnis sektor properti tahun ini tengah melambat. Tapi, PT Ciputra Development Tbk (CTRA) optimistis mampu mencatatkan kinerja yang tetap moncer. Chief Executive Officer (CEO) CTRA Candra Ciputra bilang, tahun ini CTRA membidik pendapatan Rp 7,3 triliun. Angka ini naik sekitar 43% dibanding pendapatan CTRA 2013, sebesar Rp 5,1 triliun. "Target itu bakal tercapai seiring dengan adanya 10 proyek baru yang akan kami luncurkan sepanjang tahun ini," tandas Candra. Kesepuluh proyek tersebut berlokasi di Kemayoran, Fatmawati, Maja, Malang, Pontianak, Serang, Samarinda, Bali, dan Ringroad Jakarta Barat.