JAKARTA. Pemerintah kini fokus mengevakuasi 100 warga negara Indonesia yang masih terjebak di tengah pertempuran di Kota Aden, Yaman. Selain itu, masih ada 45 WNI di Hudaidah yang menunggu dievakuasi. "Saat ini kami sedang fokus mengevakuasi sekitar 45 WNI yang masih di Al Hudaidah serta sekitar 100 WNI yang masih terjebak pertempuran di Kota Aden. Semoga hari ini dan besok ada rombongan WNI lain yang bisa kita evakuasi dari Yaman dengan berbagai skenario evakuasi yang memungkinkan", ujar Direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia Lalu Muhamad Iqbal, melalui siaran pers, Kamis (2/4). Muhamad Iqbal juga menyampaikan bahwa pemerintah akan berupaya mengevakuasi semua WNI yang berada di berbagai kota di Yaman. Menurut data Kemenlu, ada lebih dari 4.100 WNI di Yaman.
Ada 100 WNI masih terjebak pertempuran di Aden
JAKARTA. Pemerintah kini fokus mengevakuasi 100 warga negara Indonesia yang masih terjebak di tengah pertempuran di Kota Aden, Yaman. Selain itu, masih ada 45 WNI di Hudaidah yang menunggu dievakuasi. "Saat ini kami sedang fokus mengevakuasi sekitar 45 WNI yang masih di Al Hudaidah serta sekitar 100 WNI yang masih terjebak pertempuran di Kota Aden. Semoga hari ini dan besok ada rombongan WNI lain yang bisa kita evakuasi dari Yaman dengan berbagai skenario evakuasi yang memungkinkan", ujar Direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia Lalu Muhamad Iqbal, melalui siaran pers, Kamis (2/4). Muhamad Iqbal juga menyampaikan bahwa pemerintah akan berupaya mengevakuasi semua WNI yang berada di berbagai kota di Yaman. Menurut data Kemenlu, ada lebih dari 4.100 WNI di Yaman.