KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bupati Sleman, Sri Purnomo menutup sementara perkulakan Indogrosir di Sleman. Penutupan tersebut mulai berlangsung sejak hari Selasa, 5 Mei 2020 sampai dengan batas waktu yang ditentukan kemudian. Penutupan salah satu pusat grosir milik Grup Salim tersebut tercatat dalam surat yang diteken oleh Bupati Sleman Sri Purnomo yang ditujukan kepada PT Inti Cakrawala Citra, pengelola Indogrosir di Sleman tanggal 5 Mei 2020. Ihwal penutupan tersebut terjadi karena saat dilakukan tes cepat atau rapid test terhadap seluruh karyawan Indogrosir Sleman oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sleman. Hasilnya ternyata terdapat 27 karyawan yang menunjukkan hasil reaktif. Baca Juga: Tak cuma Indomaret, Indomarco juga mengembangkan jaringan Indogrosir
Meihat hasil tersebut pemerintah setempat pun langsung berencana melanjutkan tes lebih lanjut yakni swab test terhadap 27 karyawan Indogrosir Sleman tersebut. Baca Juga: Indomarco belum tertarik masuk bisnis supermarket