JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) mencatat, ada 470 rute penerbangan di Indonesia yang belum digarap oleh pihak maskapai penerbangan. Fakta ini menjadi tantangan bagi industri penerbangan yang beroperasi di Indonesia. "Kami sedang inventaris ada 670 rute yang diatur Peraturan Menteri. Saat ini yang diterbangi sekitar 200 rute," ujar Djoko Murjatmodjo, Direktur Angkutan Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan kepada wartawan di Hotel Milenium, Jakarta, Jumat (8/2). Menurut Djoko, instansinya terbuka bagi maskapai penerbangan yang mau mengisi rute penerbangan yang kosong tersebut. "Jadi kalau ada pihak maskapai yang berminat di rute yang kosong itu, akan kami kasih. Misalnya rute Batam - Pontianak," ujarnya.
Ada 470 rute terbang masih kosong
JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) mencatat, ada 470 rute penerbangan di Indonesia yang belum digarap oleh pihak maskapai penerbangan. Fakta ini menjadi tantangan bagi industri penerbangan yang beroperasi di Indonesia. "Kami sedang inventaris ada 670 rute yang diatur Peraturan Menteri. Saat ini yang diterbangi sekitar 200 rute," ujar Djoko Murjatmodjo, Direktur Angkutan Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan kepada wartawan di Hotel Milenium, Jakarta, Jumat (8/2). Menurut Djoko, instansinya terbuka bagi maskapai penerbangan yang mau mengisi rute penerbangan yang kosong tersebut. "Jadi kalau ada pihak maskapai yang berminat di rute yang kosong itu, akan kami kasih. Misalnya rute Batam - Pontianak," ujarnya.