KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia mencatatkan rekor penambahan kasus positif Covid-19. Sabtu (9/5) hari ini tercatat penambahan 533 pasien positif Covid-19 dalam 24 jam terakhir dari seluruh rumah sakit di Indonesia. Dengan penambahan tersebut, maka total ada 13.645 kasus Covid-19 di Tanah Air. Berdasarkan catatan Kompas.com, ini merupakan penambahan kasus tertinggi dalam perjalanan kasus Covid-19 di Indonesia. Sebelumnya, penambahan tertinggi tercatat pada 5 Mei yakni 484 kasus. Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyebut, tingkat kasus positif yang tinggi ini disebabkan karena banyak masyarakat yang tak disiplin untuk tetap di rumah dan menerapkan protokol kesehatan.
- Bali: 6 kasus baru
- Banten: 18 kasus baru
- Bengkulu: 23 kasus baru
- DI Yogyakarta: 3 kasus baru
- DKI Jakarta: 101 kasus baru
- Jambi: 15 kasus baru
- Jawa Barat: 33 kasus baru
- Jawa Tengah: 26 kasus baru
- Jawa Timur: 135 kasus baru
- Kalimantan Barat: 23 kasus baru
- Kalimantan Timur: 5 kasus baru
- Kalimantan Tengah: 1 kasus baru
- Kalimantan Selatan: 7 kasus baru
- Kepulauan Riau: 1 kasus baru
- Nusa Tenggara Barat: 18 kasus baru
- Sumatra Selatan: 51 kasus baru
- Sumatra Barat: 16 kasus baru
- Sumatra Utara: 22 kasus baru
- Sulawesi Utara: 6 kasus baru
- Sulawesi Barat: 2 kasus baru
- Sulawesi Tenggara: 1 kasus baru
- Sulawesi Selatan: 2 kasus baru
- Riau: 2 kasus baru
- Maluku Utara: 4 kasus baru
- Papua: 12 kasus baru