JAKARTA. Hari ini, Selasa (14/2) rupiah masih melanjutkan pelemahannya terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Ini merupakan pelemahan kedua pekan ini. Pada pukul 9.00 WIB tadi pagi, pasangan (USD/IDR) berada di posisi 9.037 atau turun dari 9.014 di hari sebelumnya. Taufan Tito, Dealer Forex Bank Rakyat Indonesia (BRI) mengungkapkan, pelemahan rupiah disinyalir terjadi karena ada aksi investor yang cenderung mengamankan posisi dengan membeli dollar AS. "Sehingga aksi risk aversion ini mendorong indeks dollar pun terus reli," katanya, Selasa (14/2).
Ada aksi risk avertion, rupiah berpotensi melemah
JAKARTA. Hari ini, Selasa (14/2) rupiah masih melanjutkan pelemahannya terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Ini merupakan pelemahan kedua pekan ini. Pada pukul 9.00 WIB tadi pagi, pasangan (USD/IDR) berada di posisi 9.037 atau turun dari 9.014 di hari sebelumnya. Taufan Tito, Dealer Forex Bank Rakyat Indonesia (BRI) mengungkapkan, pelemahan rupiah disinyalir terjadi karena ada aksi investor yang cenderung mengamankan posisi dengan membeli dollar AS. "Sehingga aksi risk aversion ini mendorong indeks dollar pun terus reli," katanya, Selasa (14/2).