KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk atau IPC Car Terminal (IPCC) memastikan kegiatan operasional tetap berjalan di tengah adanya penyebaran virus corona (Covid-19) dengan memenuhi standardisasi pencegahan penyebaran virus corona. Investor Relations IPCC Reza Priyambada mengaku, IPCC belum merevisi target pendapatan untuk tahun ini. IPCC sebelumnya menargetkan pendapatan kurang lebih akan sama seperti tahun lalu. “Kalaupun ada kenaikan, target awal naik sebesar 5%,” kata Reza kepada Kontan.co.id, Kamis (26/3). Proyeksi pendapatan ini dengan mempertimbangkan aktivitas bongkar muat dari alat berat belum akan naik signifikan. Sehingga, penopang pendapatan total IPCC mayoritas masih berasal dari layanan bongkar muat kendaraan CBU.
Ada corona, Indonesia Kendaraan (IPCC) tetap optimistis mencapai target tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk atau IPC Car Terminal (IPCC) memastikan kegiatan operasional tetap berjalan di tengah adanya penyebaran virus corona (Covid-19) dengan memenuhi standardisasi pencegahan penyebaran virus corona. Investor Relations IPCC Reza Priyambada mengaku, IPCC belum merevisi target pendapatan untuk tahun ini. IPCC sebelumnya menargetkan pendapatan kurang lebih akan sama seperti tahun lalu. “Kalaupun ada kenaikan, target awal naik sebesar 5%,” kata Reza kepada Kontan.co.id, Kamis (26/3). Proyeksi pendapatan ini dengan mempertimbangkan aktivitas bongkar muat dari alat berat belum akan naik signifikan. Sehingga, penopang pendapatan total IPCC mayoritas masih berasal dari layanan bongkar muat kendaraan CBU.