KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk usaha PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO), yakni PT Hotel Candi Baru resmi melepas 21% kepemilikannya pada saham SIDO ke Affinity Equity Partners. Pada Rabu (3/2), terjadi crossing saham senilai Rp 4,5 triliun, dari PT Hotel Candi Baru ke Concordant Investment Pte Ltd selaku perusahaan afiliasi Affinity. Direktur Utama SIDO David Hidayat mengatakan, kemitraan Sido Muncul dengan Affinity sebenarnya sudah terjalin sejak tiga tahun lalu. Perwakilan Affinity pun sudah menduduki kursi komisaris Sido Muncul sejak awal tahun 2018. "Crossing saham kemarin hanya bentuk pengesahan Affinity sebagai pemegang saham 21% di Sido Muncul," ungkap David saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (4/2). Setelah transaksi saham ini, kepemilikan PT Hotel Candi Baru berkurang dari 81% menjadi 60%. Meskipun begitu, PT Hotel Candi Baru masih menjadi pemegang saham mayoritas SIDO.
Ada crossing saham Rp 4,5 triliun, Affinity genggam 21% saham Sido Muncul (SIDO)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk usaha PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO), yakni PT Hotel Candi Baru resmi melepas 21% kepemilikannya pada saham SIDO ke Affinity Equity Partners. Pada Rabu (3/2), terjadi crossing saham senilai Rp 4,5 triliun, dari PT Hotel Candi Baru ke Concordant Investment Pte Ltd selaku perusahaan afiliasi Affinity. Direktur Utama SIDO David Hidayat mengatakan, kemitraan Sido Muncul dengan Affinity sebenarnya sudah terjalin sejak tiga tahun lalu. Perwakilan Affinity pun sudah menduduki kursi komisaris Sido Muncul sejak awal tahun 2018. "Crossing saham kemarin hanya bentuk pengesahan Affinity sebagai pemegang saham 21% di Sido Muncul," ungkap David saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (4/2). Setelah transaksi saham ini, kepemilikan PT Hotel Candi Baru berkurang dari 81% menjadi 60%. Meskipun begitu, PT Hotel Candi Baru masih menjadi pemegang saham mayoritas SIDO.