KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membukukan pendapatan pra-penjualan (marketing sales) sebesar Rp 2,5 triliun pada tiga bulan pertama 2021. Direktur BSDE Hermawan Wijaya menjelaskan pencapaian tersebut setara pertumbuhan 38% dibandingkan periode yang saham tahun lalu. "Dengan demikian kami telah mengamankan 35% dari target prapenjualan 2021 yakni Rp 7 triliun," jelas Hermawan, Kamis (22/4). Membaiknya kinerja penjualan unit-unit properti , lanjut Hermawan, tidak lepas dari beberapa faktor seperti program stimulus di bidang properti seperti pembebasan PPN dan DP 0% oleh regulator serta program marketing nasional BSDE yakni “Wish fo Home”, yang menawarkan berbagai tambahan diskon dan bonus menarik.
Ada insentif pajak dan uang muka, marketing sales Bumi Serpong Damai (BSDE) naik 38%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membukukan pendapatan pra-penjualan (marketing sales) sebesar Rp 2,5 triliun pada tiga bulan pertama 2021. Direktur BSDE Hermawan Wijaya menjelaskan pencapaian tersebut setara pertumbuhan 38% dibandingkan periode yang saham tahun lalu. "Dengan demikian kami telah mengamankan 35% dari target prapenjualan 2021 yakni Rp 7 triliun," jelas Hermawan, Kamis (22/4). Membaiknya kinerja penjualan unit-unit properti , lanjut Hermawan, tidak lepas dari beberapa faktor seperti program stimulus di bidang properti seperti pembebasan PPN dan DP 0% oleh regulator serta program marketing nasional BSDE yakni “Wish fo Home”, yang menawarkan berbagai tambahan diskon dan bonus menarik.