KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis properti masih memiliki prospek positif di tahun ini. Prospek positif ini sudah tampak sejak kuartal pertama 2021. Salah satunya adalah PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) yang mencatat lonjakan presales 93% secara tahunan menjadi Rp 1,65 triliun. Angka tersebut termasuk Rp 577 miliar dari presales di Bogor yang dipindahkan di tahun 2020. Perumahan dan kavling tanah yang tidak termasuk di Bogor saat ini berjumlah Rp 838 miliar atau naik 41% secara yoy. Meski penjualan properti residensial naik, presales apartemen justru turun 27% menjadi Rp 98 miliar. Penjualan pertokoan pun turun tipis menjadi Rp 123 miliar. Penjualan ruko naik 588% menjadi Rp 10 miliar.
Ada insentif PPN, begini rekomendasi saham Summarecon Agung (SMRA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis properti masih memiliki prospek positif di tahun ini. Prospek positif ini sudah tampak sejak kuartal pertama 2021. Salah satunya adalah PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) yang mencatat lonjakan presales 93% secara tahunan menjadi Rp 1,65 triliun. Angka tersebut termasuk Rp 577 miliar dari presales di Bogor yang dipindahkan di tahun 2020. Perumahan dan kavling tanah yang tidak termasuk di Bogor saat ini berjumlah Rp 838 miliar atau naik 41% secara yoy. Meski penjualan properti residensial naik, presales apartemen justru turun 27% menjadi Rp 98 miliar. Penjualan pertokoan pun turun tipis menjadi Rp 123 miliar. Penjualan ruko naik 588% menjadi Rp 10 miliar.