KONTAN.CO.ID - TAIPEI. Kementerian Kesehatan Taiwan mendesak warga lanjut usia (lansia), sangat muda dan mereka yang memiliki imunitas buruk untuk menghindari perjalanan ke China, karena meningkatnya penyakit pernafasan di negara itu baru-baru ini. Mengutip Reuters, Kamis (30/11), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pekan lalu meminta China untuk memberikan informasi secara rinci mengenai lonjakan kasus pneumonia, yang menurut pejabat WHO tidak setinggi sebelum pandemi Covid-19 dan tidak ada patogen yang tidak biasa atau patogen baru yang terdeteksi. Taiwan telah mewaspadai wabah penyakit di negara tetangganya itu sejak wabah Sindrom Pernafasan Akut Parah (SARS) yang dimulai di China dan menewaskan hampir 800 orang secara global pada tahun 2002-2003.
Ada Kasus Pneumonia, Taiwan Sarankan Lansia dan Anak Muda Hindari Melancong ke China
KONTAN.CO.ID - TAIPEI. Kementerian Kesehatan Taiwan mendesak warga lanjut usia (lansia), sangat muda dan mereka yang memiliki imunitas buruk untuk menghindari perjalanan ke China, karena meningkatnya penyakit pernafasan di negara itu baru-baru ini. Mengutip Reuters, Kamis (30/11), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pekan lalu meminta China untuk memberikan informasi secara rinci mengenai lonjakan kasus pneumonia, yang menurut pejabat WHO tidak setinggi sebelum pandemi Covid-19 dan tidak ada patogen yang tidak biasa atau patogen baru yang terdeteksi. Taiwan telah mewaspadai wabah penyakit di negara tetangganya itu sejak wabah Sindrom Pernafasan Akut Parah (SARS) yang dimulai di China dan menewaskan hampir 800 orang secara global pada tahun 2002-2003.