KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persepsi risiko berinvestasi di Indonesia rupanya naik dalam sepekan terakhir. Hal ini tercermin dari naiknya level Credit Default Swap (CDS) Indonesia untuk 5 tahun dari level 87,29% menjadi 93,15% pada Jumat (3/6) kemarin. Menurut Associate Director Fixed Income Anugerah Sekuritas Ramdhan Ario Maruto, kenaikan tersebut sejatinya merupakan hal yang wajar. Dia bilang, saat ini kondisi pasar, khususnya global masih sangat dinamis. Hal ini dipengaruhi oleh pasar yang masih khawatir karena The Fed belum mempunyai sikap yang pasti terkait kenaikan suku bunga acuan. Walaupun The Fed sudah menaikkan suku bunga sebesar 0,5%, dikhawatirkan kenaikan suku bunga yang agresif masih akan dilakukan mengingat laju inflasi Amerika Serikat yang masih tinggi.
Ada Kekhawatiran Akan Sikap The Fed, Level CDS Indonesia Naik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persepsi risiko berinvestasi di Indonesia rupanya naik dalam sepekan terakhir. Hal ini tercermin dari naiknya level Credit Default Swap (CDS) Indonesia untuk 5 tahun dari level 87,29% menjadi 93,15% pada Jumat (3/6) kemarin. Menurut Associate Director Fixed Income Anugerah Sekuritas Ramdhan Ario Maruto, kenaikan tersebut sejatinya merupakan hal yang wajar. Dia bilang, saat ini kondisi pasar, khususnya global masih sangat dinamis. Hal ini dipengaruhi oleh pasar yang masih khawatir karena The Fed belum mempunyai sikap yang pasti terkait kenaikan suku bunga acuan. Walaupun The Fed sudah menaikkan suku bunga sebesar 0,5%, dikhawatirkan kenaikan suku bunga yang agresif masih akan dilakukan mengingat laju inflasi Amerika Serikat yang masih tinggi.