KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (Persero) meresmikan peluncuran lima kereta api baru secara serentak pada 1 Juni 2023 di empat stasiun yaitu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Surabaya Gubeng, dan Stasiun Jember. Rinciannya, peluncuran KA Argo Merbabu relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir pp dan KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Solo Balapan pp diresmikan di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, peluncuran KA Manahan relasi Solo Balapan - Gambir pp diresmikan di Stasiun Solo Balapan, peluncuran KA Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir pp diresmikan di Stasiun Surabaya Gubeng, dan peluncuran KA Pandalungan relasi Jember - Gambir pp diresmikan di Stasiun Jember. Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan, peluncuran lima kereta api baru ini merupakan implementasi peningkatan pelayanan KAI seiring dengan pemberlakuan Gapeka 2023 yang berlaku terhitung mulai 1 Juni 2023.
Ada Lima Kereta Api Baru dari KAI, Tawarkan Tarif Promo Selama Juni
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (Persero) meresmikan peluncuran lima kereta api baru secara serentak pada 1 Juni 2023 di empat stasiun yaitu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Surabaya Gubeng, dan Stasiun Jember. Rinciannya, peluncuran KA Argo Merbabu relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir pp dan KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Solo Balapan pp diresmikan di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, peluncuran KA Manahan relasi Solo Balapan - Gambir pp diresmikan di Stasiun Solo Balapan, peluncuran KA Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir pp diresmikan di Stasiun Surabaya Gubeng, dan peluncuran KA Pandalungan relasi Jember - Gambir pp diresmikan di Stasiun Jember. Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan, peluncuran lima kereta api baru ini merupakan implementasi peningkatan pelayanan KAI seiring dengan pemberlakuan Gapeka 2023 yang berlaku terhitung mulai 1 Juni 2023.