KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO) berencana untuk menggeber ekspansi usai merombak jajaran direksi dan komisaris. Untuk bisa mendukung rencana tersebut, manajemen GPSO telah melakukan penjajakan dengan lembaga keuangan. Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di 19 Desember 2025, pemegang saham GPSO menyetujui rencana penjaminan aset perseroan dengan jumlah lebih dari satu per dua bagian atau seluruh harta kekayaan untuk memperoleh fasilitas pinjaman. Direktur Utama Geoprima Solusi Dionysius Tjokro menjelaskan pihaknya telah menjajaki pembicaraan dengan beberapa bank maupun lembaga keuangan lainnya dan mendapatkan respon positif.
Ada Manajemen Baru, Geoprima Solusi (GPSO) Mulai Jajaki Pendanaan untuk Ekspansi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO) berencana untuk menggeber ekspansi usai merombak jajaran direksi dan komisaris. Untuk bisa mendukung rencana tersebut, manajemen GPSO telah melakukan penjajakan dengan lembaga keuangan. Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di 19 Desember 2025, pemegang saham GPSO menyetujui rencana penjaminan aset perseroan dengan jumlah lebih dari satu per dua bagian atau seluruh harta kekayaan untuk memperoleh fasilitas pinjaman. Direktur Utama Geoprima Solusi Dionysius Tjokro menjelaskan pihaknya telah menjajaki pembicaraan dengan beberapa bank maupun lembaga keuangan lainnya dan mendapatkan respon positif.