Ada menteri usia di bawah 30 tahun dalam kabinet Jokowi mendatang



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri-menteri yang bakal mengisi kabinet pemerintahan 2019–2024 sudah ada di saku Presiden Joko Widodo (Jokowi). Bahkan, ada yang usianya di bawah 30 tahun.

“Sudah siap untuk diumumkan,” kata Jokowi dalam acara makan siang bersama para pemimpin redaksi di Istana Merdeka, Rabu (14/8).

Menurut Jokowi, susunan kabinet ini memang sudah ditunggu-tunggu banyak orang. Tidak hanya dari dalam negeri, melainkan juga kalangan internasional.


“Karena itu, isi kabinetnya harus bagus,” ucap Presiden. “Kalau kelihatannya enggak bener, ya, selesai,” sambungnya sembari mengangkat bahu.

Kapan kabinet baru diumumkan? “Bisa setelah pelantikan, Oktober nanti. Tapi bisa juga sebelum pelantikan. Sudah final, siap diumumkan,” ujar Jokowi berteka-teki.

Jokowi memaparkan, komposisi kabinet barunya nanti ia rancang dengan saksama. “Perbandingannya 55%–45%; 55% professional, 45% partai,” ujarnya.

Untuk yang 45% menteri kabinet dari partai itu pun, lanjut Jokowi, tidak semata-mata nama yang disodorkan partai. Jokowi tetap akan menyeleksi. Kalau tidak cocok akan dia kembalikan, untuk diganti dengan calon lain.

Adapun 55% menteri dari kalangan profesional, Jokowi menjamin, mereka benar-benar orang profesional, yang ahli di bidangnya. “55% profesional itu dari saya sendiri,” ujar Jokowi sambil tangannya memegang saku baju putihnya yang digulung sampai siku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: S.S. Kurniawan