KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya berhasil mendarat di zona hijau pada perdagangan Senin (7/5), setelah pekan lalu terparkir di zona merah. Indeks acuan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup naik 92,75 poin atau setara 1,60% ke level 5.885,09. Mengutip RTI, sebanyak 216 saham ditutup menguat, 168 saham melemah dan 104 saham lainnya stagnan. Hal ini diikuti aksi net sell investor asing sebesar Rp 665,80 miliar. Analis Semesta Indovest Aditya Perdana Putra memperkirakan, besok (8/5), IHSG berpotensi melanjutkan penguatan. Sentimen penguatan akan didukung oleh keberlanjutan investor yang mencari saham dengan harga murah.
Ada potensi bargain hunting, IHSG diprediksi bullish
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya berhasil mendarat di zona hijau pada perdagangan Senin (7/5), setelah pekan lalu terparkir di zona merah. Indeks acuan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup naik 92,75 poin atau setara 1,60% ke level 5.885,09. Mengutip RTI, sebanyak 216 saham ditutup menguat, 168 saham melemah dan 104 saham lainnya stagnan. Hal ini diikuti aksi net sell investor asing sebesar Rp 665,80 miliar. Analis Semesta Indovest Aditya Perdana Putra memperkirakan, besok (8/5), IHSG berpotensi melanjutkan penguatan. Sentimen penguatan akan didukung oleh keberlanjutan investor yang mencari saham dengan harga murah.