KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Honda Prospect Motor (HPM) melihat potensi mobil listrik di Indonesia. Namun, saat ini Honda tidak terburu-buru meluncurkan produknya karena masih mempelajari regulasi dan kebutuhan konsumen. Asal tahu saja, sebelumnya tersiar kabar bahwa paten desain Honda e yang merupakan mobil battery electric vehicles (BEV) sudah masuk dalam pangkalan data kekayaan intelektual Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Kabarnya, hal ini merupakan sinyal mobil ini akan masuk ke pasar Indonesia. Namun manajemen HPM meluruskan kabar ini. Business Inovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menegaskan, pendaftaran paten desain adalah hal yang lazim dilakukan sebuah perusahaan untuk melindungi hak kekayaan intelektualnya secara global.
Ada potensi mobil listrik di Indonesia, begini kata Honda Prospect Motor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Honda Prospect Motor (HPM) melihat potensi mobil listrik di Indonesia. Namun, saat ini Honda tidak terburu-buru meluncurkan produknya karena masih mempelajari regulasi dan kebutuhan konsumen. Asal tahu saja, sebelumnya tersiar kabar bahwa paten desain Honda e yang merupakan mobil battery electric vehicles (BEV) sudah masuk dalam pangkalan data kekayaan intelektual Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Kabarnya, hal ini merupakan sinyal mobil ini akan masuk ke pasar Indonesia. Namun manajemen HPM meluruskan kabar ini. Business Inovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menegaskan, pendaftaran paten desain adalah hal yang lazim dilakukan sebuah perusahaan untuk melindungi hak kekayaan intelektualnya secara global.