KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank-bank kembali mengubah tawaran suku bunga deposito berjangka. Senin, 9 April 2018, sebagian bank mengubah tawaran bunga deposito berjangka mereka. Menurut data Pusat Informasi Pasar Uang (PIPU) Bank Indonesia (BI) yang diperoleh KONTAN.co.id, rata-rata tawaran bunga deposito berbagai bank per 9 April 2018 berkisar 2,9% sampai 6,5%. Dibandingkan dengan akhir pekan lalu, 6 April 2018, secara umum tampak kisaran tawaran bunga deposito menyempit. Untuk jangka waktu 1 bulan, rata-rata bunga terendah ditawarkan oleh Deutche Bank, yaitu 2,9%. Adapun rata-rata bunga tertinggi (6,3%) disodorkan oleh Bank ICBC Indonesia.
Ada yang menaikkan bunga, ini daftar bunga deposito bank terbaru (9 April 2018)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank-bank kembali mengubah tawaran suku bunga deposito berjangka. Senin, 9 April 2018, sebagian bank mengubah tawaran bunga deposito berjangka mereka. Menurut data Pusat Informasi Pasar Uang (PIPU) Bank Indonesia (BI) yang diperoleh KONTAN.co.id, rata-rata tawaran bunga deposito berbagai bank per 9 April 2018 berkisar 2,9% sampai 6,5%. Dibandingkan dengan akhir pekan lalu, 6 April 2018, secara umum tampak kisaran tawaran bunga deposito menyempit. Untuk jangka waktu 1 bulan, rata-rata bunga terendah ditawarkan oleh Deutche Bank, yaitu 2,9%. Adapun rata-rata bunga tertinggi (6,3%) disodorkan oleh Bank ICBC Indonesia.