JAKARTA. Deputy Country Director Asian Development Bank (ADB) Edimon Ginting menyatakan, kebijakan moneter Indonesia ke depan masih berkisar antara inflasi dan transaksi berjalan. Sebab, masih terdapat risiko pada dua hal tersebut. "Masih ada risiko inflasi yang cukup besar. Posisi current account (transaksi berjalan) kita juga masih tertahan. Walaupun ekspor sudah menanjak, tapi belum juga pulih," kata Edimon di Hotel Intercontinental Midplaza, Kamis (25/9). Dalam laporan tahunan Asian Development Outlook (ADO) 2014 yang dipaparkan hari ini, ADB menyatakan kebijakan ekonomi kemungkinan akan tetap fokus pada pengendalian inflasi dan defisit transaksi yang menahan pertumbuhan ekonomi.
ADB: Fokus Indonesia seputar inflasi dan defisit
JAKARTA. Deputy Country Director Asian Development Bank (ADB) Edimon Ginting menyatakan, kebijakan moneter Indonesia ke depan masih berkisar antara inflasi dan transaksi berjalan. Sebab, masih terdapat risiko pada dua hal tersebut. "Masih ada risiko inflasi yang cukup besar. Posisi current account (transaksi berjalan) kita juga masih tertahan. Walaupun ekspor sudah menanjak, tapi belum juga pulih," kata Edimon di Hotel Intercontinental Midplaza, Kamis (25/9). Dalam laporan tahunan Asian Development Outlook (ADO) 2014 yang dipaparkan hari ini, ADB menyatakan kebijakan ekonomi kemungkinan akan tetap fokus pada pengendalian inflasi dan defisit transaksi yang menahan pertumbuhan ekonomi.