KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Pembangunan Asia (ADB) menyatakan komitmennya untuk membantu Indonesia dalam merencanakan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Dalam hal ini, ADB akan membantu mewujudkan Nusantara sebagai kota yang inklusif dan netral karbon. “ADB siap membantu untuk merencanakan relokasi bersejarah ibu kota Indonesia dari Jakarta ke Nusantara,” tegas Wakil Presiden ADB Ahmed M. Saeed dalam keterangannya, seperti dikutip Minggu (20/3). Dalam hal ini, ADB menyatakan kesiapannya untuk merancang IKN Nusantara, mengkaji potensi dampak lingkungan dan sosial, bahkan hingga menggalang pembiayaan dari sumber pemerintah dan sektor swasta untuk mendukung pembangunan.
ADB Ungkap Perannya dalam Mendukung Pembangunan IKN Nusantara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Pembangunan Asia (ADB) menyatakan komitmennya untuk membantu Indonesia dalam merencanakan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Dalam hal ini, ADB akan membantu mewujudkan Nusantara sebagai kota yang inklusif dan netral karbon. “ADB siap membantu untuk merencanakan relokasi bersejarah ibu kota Indonesia dari Jakarta ke Nusantara,” tegas Wakil Presiden ADB Ahmed M. Saeed dalam keterangannya, seperti dikutip Minggu (20/3). Dalam hal ini, ADB menyatakan kesiapannya untuk merancang IKN Nusantara, mengkaji potensi dampak lingkungan dan sosial, bahkan hingga menggalang pembiayaan dari sumber pemerintah dan sektor swasta untuk mendukung pembangunan.