KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Commuter Properti Tbk (ADCP) masih berupaya memaksimalkan penjualan produk propertinya di sisa tahun ini. Dengan begitu, target pertumbuhan pendapatan dan laba 50% year on year (YoY) yang diincar, dapat terealisasi di akhir tahun 2023. Sekretaris Perusahaan ADCP Bayu Purwana mengatakan, per kuartal III-2023, ADCP berhasil mengumpulkan marketing sales hampir Rp 700 miliar, pendapatan senilai Rp 228,7 miliar serta margin laba kotor sebesar 27,5%. “Nilai ini sejalan dengan arus kas operasi positif yang juga berhasil dicapai untuk kinerja perusahaan,” ungkap Bayu, kepada Kontan.co.id, pekan lalu.
Adhi Commuter Properti (ADCP) Yakin Target Pendapatan Tahun Ini Bakal Tercapai
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Commuter Properti Tbk (ADCP) masih berupaya memaksimalkan penjualan produk propertinya di sisa tahun ini. Dengan begitu, target pertumbuhan pendapatan dan laba 50% year on year (YoY) yang diincar, dapat terealisasi di akhir tahun 2023. Sekretaris Perusahaan ADCP Bayu Purwana mengatakan, per kuartal III-2023, ADCP berhasil mengumpulkan marketing sales hampir Rp 700 miliar, pendapatan senilai Rp 228,7 miliar serta margin laba kotor sebesar 27,5%. “Nilai ini sejalan dengan arus kas operasi positif yang juga berhasil dicapai untuk kinerja perusahaan,” ungkap Bayu, kepada Kontan.co.id, pekan lalu.