Adhi Karya lirik proyek penyediaan air bersih



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Karya (persero) Tbk bakal menggarap proyek penyediaan air bersih. Saat ini, perusahaan tengah melakukan feasibility study untuk pengelolaan air bersih di Bendungan Karian, Rangkas Bitung, Lebak, Banten.

Budi Harto, Direktur Utama PT Adhi Karya (persero) Tbk mengatakan nantinya air bersih tersebut akan dibawa ke wilayah Banten, Tangerang dan Jakarta. Perusahaan mengandeng Korean Water untuk menggarap proyek tersebut.

"Feasibility study bisa tahun ini, sehingga tahun depan sudah di-approve. Untuk air bersih investasinya Rp 4 triliun," ujar Budi di Jakarta, Selasa (15/5).


Budi menambahkan, sebelumnya perusahaan sudah pernah menggarap proyek tersebut sebagai EPC. Maka tahun ini, perusahaan akan mulai menginvestasikan dana untuk bisa masuk ke dalam proyek tersebut.

"Kami mulai masuk ke dalam bisnis air sebagai investment company tetapi harus ajak operation&maintenance (O&M) maka itu di proyek kami itu ada partner. Jadi kami di kontruksinya sudah pengalaman dan O&M ada Korean Water," lanjutnya.

Perusahaan juga membidik proyek isolated water di wilayah lainnya. Perusahaan mengatakan bahwa diversifikasi bisnis dilakukan tidak hanya ke segmen air bersih melainkan juga pengelolaan limbah yang juga digarap mulai tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi