KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Karya (persero) Tbk (ADHI) berencana mengusulkan perencanaan proyek kereta api loop line. Proyek kereta api ini berbeda dengan proyek kereta lainnya yang berada di atas tanah, nantinya proyek tersebut akan memiliki konstruksi melayang dan jalur double track. "Nanti akan diintegerasikan dengan KRL yang sudah ada," kata Budi Harto, Direktur Utama ADHI, Selasa (15/5). Proyek ini diusulkan bersama dengan PT Wijaya Karya dan juga Jaya Konstruksi. Kewenangan dari proyek ini nantinya akan berada di bawah pemerintah daerah (pemda) DKI Jakarta dan tengah dalam proyek pengusulan. Nantinya, jika diizinkan, proyek ini akan memiliki investasi sebesar Rp 12 triliun hingga Rp 15 triliun.
Adhi Karya usulkan proyek loop line ke Pemda DKI senilai Rp 15 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Karya (persero) Tbk (ADHI) berencana mengusulkan perencanaan proyek kereta api loop line. Proyek kereta api ini berbeda dengan proyek kereta lainnya yang berada di atas tanah, nantinya proyek tersebut akan memiliki konstruksi melayang dan jalur double track. "Nanti akan diintegerasikan dengan KRL yang sudah ada," kata Budi Harto, Direktur Utama ADHI, Selasa (15/5). Proyek ini diusulkan bersama dengan PT Wijaya Karya dan juga Jaya Konstruksi. Kewenangan dari proyek ini nantinya akan berada di bawah pemerintah daerah (pemda) DKI Jakarta dan tengah dalam proyek pengusulan. Nantinya, jika diizinkan, proyek ini akan memiliki investasi sebesar Rp 12 triliun hingga Rp 15 triliun.