JAKARTA. Satu lagi emiten di sektor transportasi akan melantai di Bursa Efek Indonesia. Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Hoesen menyebutkan, nama calon emiten tersebut adalah PT Adi Sarana Armada. "Target melepas saham 30% untuk ekspansi dan bayar utang," ujar Hoesen, Senin (13/8). Namun, ia belum dapat menyebutkan potensi raihan dana dari penawaran saham perdana (IPO) perusahaan yang rencananya akan digelar Oktober tersebut. Menurut Hoesen, perusahaan telah menunjuk dua penjamin emisi yakni PT Bahan securities dan Buana Capital. Ditemui secara terpisah, Direktur Adi Sarana Maickel Tilon menolak berkomentar lebih banyak mengenai rencana IPO tersebut.
Adi Sarana Armada bakal IPO
JAKARTA. Satu lagi emiten di sektor transportasi akan melantai di Bursa Efek Indonesia. Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Hoesen menyebutkan, nama calon emiten tersebut adalah PT Adi Sarana Armada. "Target melepas saham 30% untuk ekspansi dan bayar utang," ujar Hoesen, Senin (13/8). Namun, ia belum dapat menyebutkan potensi raihan dana dari penawaran saham perdana (IPO) perusahaan yang rencananya akan digelar Oktober tersebut. Menurut Hoesen, perusahaan telah menunjuk dua penjamin emisi yakni PT Bahan securities dan Buana Capital. Ditemui secara terpisah, Direktur Adi Sarana Maickel Tilon menolak berkomentar lebih banyak mengenai rencana IPO tersebut.