KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadan biasanya menjadi momentum bagi perusahaan multifinance untuk menggenjot kinerja. Maklum, permintaan pembiayaan kendaraan bermotor biasanya bakal meningkat di bulan tersebut. Direktur Utama PT Adira Dinamika Multi Finance Hafid Hadeli mengatakan hal tersebut merupakan tren tahunan yang selalu terjadi. Untuk 2018, ia yakin tren tersebut bakal kembali terlihat. Menurutnya, siklus dari kenaikan tren pembiayaan kendaraan sendiri biasanya mulai terlihat sejak dua bulan sebelum Idul Fitri. Kemudian terus meningkat sampai sekitar minggu ketiga di bulan puasa.
Adira Finance prediksi ada kenaikan pembiayaan 10% selama Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadan biasanya menjadi momentum bagi perusahaan multifinance untuk menggenjot kinerja. Maklum, permintaan pembiayaan kendaraan bermotor biasanya bakal meningkat di bulan tersebut. Direktur Utama PT Adira Dinamika Multi Finance Hafid Hadeli mengatakan hal tersebut merupakan tren tahunan yang selalu terjadi. Untuk 2018, ia yakin tren tersebut bakal kembali terlihat. Menurutnya, siklus dari kenaikan tren pembiayaan kendaraan sendiri biasanya mulai terlihat sejak dua bulan sebelum Idul Fitri. Kemudian terus meningkat sampai sekitar minggu ketiga di bulan puasa.