JAKARTA. Perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor PT Adira Dinamika Multifinance Tbk (Adira Finance) menaikkan target dana yang akan diperolehnya melalui penerbitan obligasi IV. Nilainya naik menjadi Rp 1,5 triliun-Rp 2 triliun dari sebelumnya Rp 500 miliar-Rp 1 triliun. Penerbitan obligasi anak usaha PT Bank Danamon Tbk tersebut rencananya akan dilakukan akhir Agustus 2010. "Kami berharap perolehan dana dari penerbitan obligasi berkisar Rp 1,5 triliun-Rp 2 triliun. Tapi, tetap tergantung pasar," ujar Direktur Pemasaran Adira Finance Hafid Hadeli, Jumat (16/7). Surat utang ini bertenor dua sampai tiga tahun dengan ekspektasi bunga di bawah 10%. Sayang, manajemen belum mau menjelaskan secara detail penggunaan dana hasil aksi korporasi tersebut. "Tapi, sebagian besar dana akan digunakan untuk ekspansi di luar Pulau Jawa, terutama membuka cabang di Jayapura dan Tarakan," imbuh Hafid.
Adira Finance Siap Raup Rp 2 Triliun dari Obligasi IV
JAKARTA. Perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor PT Adira Dinamika Multifinance Tbk (Adira Finance) menaikkan target dana yang akan diperolehnya melalui penerbitan obligasi IV. Nilainya naik menjadi Rp 1,5 triliun-Rp 2 triliun dari sebelumnya Rp 500 miliar-Rp 1 triliun. Penerbitan obligasi anak usaha PT Bank Danamon Tbk tersebut rencananya akan dilakukan akhir Agustus 2010. "Kami berharap perolehan dana dari penerbitan obligasi berkisar Rp 1,5 triliun-Rp 2 triliun. Tapi, tetap tergantung pasar," ujar Direktur Pemasaran Adira Finance Hafid Hadeli, Jumat (16/7). Surat utang ini bertenor dua sampai tiga tahun dengan ekspektasi bunga di bawah 10%. Sayang, manajemen belum mau menjelaskan secara detail penggunaan dana hasil aksi korporasi tersebut. "Tapi, sebagian besar dana akan digunakan untuk ekspansi di luar Pulau Jawa, terutama membuka cabang di Jayapura dan Tarakan," imbuh Hafid.