Adira Finance terbitkan obligasi Rp 1,6 triliun dan sukuk Rp 490 miliar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adira Dinamika Multi Finance catatkan obligasi berkelanjutan tahap IV tahap II tahun 2018 senilai Rp 1,63 triliun. Serta sukuk mudharabah berkelanjutan III tahap II Rp 490 miliar.

Kedua surat utang ini akan dicatatkan di BEI pada Kamis (22/3).

Dalam keterbukaan informasi, Rabu (21/3) disebutkan obligasi berkelanjutan tahap IV tahap II terdiri dari empat seri. Pertama seri A senilai Rp 836 miliar berbunga 6,1% per tahun yang akan jatuh tempo pada 1 April 2019.


Lalu seri B senilai Rp 80 miliar yang akan jatuh tempo pada 21 Mare 2020 dengan bunga 6,7% per tahun. Adapun seri C dengan nilai pokok Rp 552 miliar dan bunga 7,4% per tahun akan jatuh tempo pada 21 Maret 2021.

Serta seri D memiliki nilai pokok Rp 162 miliar berbunga 7,5% per tahun memiliki tenor 60 bulan.

Sedangkan untuk sukuk mudharabah berkelanjutan III tahap II, punya tiga seri. Pertama seri A senilai Rp 399 miliar menawarkan indikasi bagi hasil sebesar ekuivalen 6,1% per tahun dan tenor 370 hari kalender.

Lalu seri B senilai Rp 62 miliar menawarkan indikasi bagi hasil sebesar ekuivalen 7,4% per tahun dan tenor 36 bulan. Terakhir sukuk seri C dengan nilai pokok Rp 29 miliar dengan indikasi bagi hasil sebesar ekuivalen 7,5% per tahun yang akan jatuh tempo pada 21 Maret 2023.

"Hasil pemeringkatan dair PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) mengenai obligasi yang akan diterbitkan perseroan adalah idAAA dan untuk sukuk mudharabah idAAAsy," tulis pengumuman tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia