JAKARTA. PT Adira Dinamika Multi Finance mengalami penurunan pada pembiayaan kendaraan roda empat baru. Namun di saat bersamaan, pembiayaan mobil bekas masih menunjukkan pertumbuhan. Hafid Hadeli, Chief Sales and Distribution PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk mengatakan, di tengah tekanan yang menimpa penjualan motor dan mobil baru, penjualan motor dan mobil bekas justru memperlihatkan kenaikan. Demikian halnya dengan industri pembiayaan. Adira masih terbantu oleh kenaikan pembiayaan motor dan mobil bekas. "Pembiayaan mobil bekas kami hingga Agustus 2015 sebesar 18% dari total portofolio. Angka ini naik dibanding periode yang sama tahun lalu yakni 13,7%," terang Hafid, Senin (28/9). Hafid merinci, pembiayaan mobil baru per Agustus 2015 sebanyak 32.000 unit. Adapun pembiayaan mobil bekas pada periode yang sama sebanyak 41.000 unit. Sehingga total pembiayaan mobil selama delapan bulan pertama tahun ini sebanyak 73.000 unit. Dijelaskan Hafid, pembiayaan mobil baru per Agustus 2015 sebanyak 23% dari total portofolio. Adapun pembiayaan mobil bekas pada periode yang sama sebesar 18% dari total portofolio. I Dewa Made Susila, Direktur Keuangan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk menuturkan, pembiayaan kendaraan Adira per Agustus 2015 sebesar Rp 20,3 triliun. Dari angka tersebut, pembiayaan motor sebesar Rp 11,8 triliun. Sisanya Rp 8,5 triliun merupakan pembiayaan mobil. Total penyaluran pembiayaan hingga Agustus tahun ini turun dibanding periode yang sama tahun lalu. Sebagai perbandingan, per Agustus 2014, Adira menyalurkan pembiayaan sebesar lebih dari Rp 22 triliun. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Adira salurkan kredit mobil 73.000 unit
JAKARTA. PT Adira Dinamika Multi Finance mengalami penurunan pada pembiayaan kendaraan roda empat baru. Namun di saat bersamaan, pembiayaan mobil bekas masih menunjukkan pertumbuhan. Hafid Hadeli, Chief Sales and Distribution PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk mengatakan, di tengah tekanan yang menimpa penjualan motor dan mobil baru, penjualan motor dan mobil bekas justru memperlihatkan kenaikan. Demikian halnya dengan industri pembiayaan. Adira masih terbantu oleh kenaikan pembiayaan motor dan mobil bekas. "Pembiayaan mobil bekas kami hingga Agustus 2015 sebesar 18% dari total portofolio. Angka ini naik dibanding periode yang sama tahun lalu yakni 13,7%," terang Hafid, Senin (28/9). Hafid merinci, pembiayaan mobil baru per Agustus 2015 sebanyak 32.000 unit. Adapun pembiayaan mobil bekas pada periode yang sama sebanyak 41.000 unit. Sehingga total pembiayaan mobil selama delapan bulan pertama tahun ini sebanyak 73.000 unit. Dijelaskan Hafid, pembiayaan mobil baru per Agustus 2015 sebanyak 23% dari total portofolio. Adapun pembiayaan mobil bekas pada periode yang sama sebesar 18% dari total portofolio. I Dewa Made Susila, Direktur Keuangan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk menuturkan, pembiayaan kendaraan Adira per Agustus 2015 sebesar Rp 20,3 triliun. Dari angka tersebut, pembiayaan motor sebesar Rp 11,8 triliun. Sisanya Rp 8,5 triliun merupakan pembiayaan mobil. Total penyaluran pembiayaan hingga Agustus tahun ini turun dibanding periode yang sama tahun lalu. Sebagai perbandingan, per Agustus 2014, Adira menyalurkan pembiayaan sebesar lebih dari Rp 22 triliun. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News