JAKARTA. Pemerintah Afrika Selatan berminat mengimpor rumput laut jenis "Eucheuma cottonii" hasil produksi nelayan di Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk memenuhi kebutuhan bahan baku industri kosmetik dan farmasi. "Afrika Selatan butuh satu juta ton pasokan dalam satu tahun untuk kebutuhan bahan baku industri kosmetik dan farmasi serta tekstil," kata Kepala Bidang Budi Daya, Dinas Perikanan dan Kelautan Nusa Tenggara Barat (NTB), Sasi Rustandi, di Mataram, Rabu (16/9). Ia mengatakan, ketertarikan terhadap rumput laut dari NTB disampaikan langsung oleh Duta Besar Afrika Selatan untuk Indonesia, Pakamisa Augustine Sifuba, ketika mengadakan pertemuan dengan Gubernur NTB H Muhammad Zainul Majdi, beberapa hari lalu.
Afrika Selatan minati rumput laut NTB
JAKARTA. Pemerintah Afrika Selatan berminat mengimpor rumput laut jenis "Eucheuma cottonii" hasil produksi nelayan di Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk memenuhi kebutuhan bahan baku industri kosmetik dan farmasi. "Afrika Selatan butuh satu juta ton pasokan dalam satu tahun untuk kebutuhan bahan baku industri kosmetik dan farmasi serta tekstil," kata Kepala Bidang Budi Daya, Dinas Perikanan dan Kelautan Nusa Tenggara Barat (NTB), Sasi Rustandi, di Mataram, Rabu (16/9). Ia mengatakan, ketertarikan terhadap rumput laut dari NTB disampaikan langsung oleh Duta Besar Afrika Selatan untuk Indonesia, Pakamisa Augustine Sifuba, ketika mengadakan pertemuan dengan Gubernur NTB H Muhammad Zainul Majdi, beberapa hari lalu.