KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen produk sanitary, fittings, dan kitchen systems PT Surya Toto Indonesia Tbk mencatat kinerja positif tahun 2018. Emiten dengan kode saham TOTO ini membukukan laba tahun berjalan Rp 346,69 miliar atau melonjak 24,2% dibandingkan tahun 2017 yang sebesar Rp 278,93 miliar. Mengutip laporan keuangan yang dirilis 5 April 2019 di Bursa Efek Indonesia (BEI), TOTO membukukan kenaikan penjualan neto 2,4% menjadi Rp 2,22 triliun dibandingkan 2017 yang sebesar Rp 2,17 triliun. Pendapatan tersebut berasal dari penjualan fitting sebesar Rp 1,15 triliun, saniter Rp 946,62 miliar, peralatan sistem dapur Rp 115,98 miliar dan penjualan peralatan elektronik dan aksesoris sebesar Rp 7,93 miliar.
Laba TOTO 2018 melonjak 24% menjadi Rp 346,69 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen produk sanitary, fittings, dan kitchen systems PT Surya Toto Indonesia Tbk mencatat kinerja positif tahun 2018. Emiten dengan kode saham TOTO ini membukukan laba tahun berjalan Rp 346,69 miliar atau melonjak 24,2% dibandingkan tahun 2017 yang sebesar Rp 278,93 miliar. Mengutip laporan keuangan yang dirilis 5 April 2019 di Bursa Efek Indonesia (BEI), TOTO membukukan kenaikan penjualan neto 2,4% menjadi Rp 2,22 triliun dibandingkan 2017 yang sebesar Rp 2,17 triliun. Pendapatan tersebut berasal dari penjualan fitting sebesar Rp 1,15 triliun, saniter Rp 946,62 miliar, peralatan sistem dapur Rp 115,98 miliar dan penjualan peralatan elektronik dan aksesoris sebesar Rp 7,93 miliar.