BADUNG. Ketua Presidium Penyelamat Partai Golkar Agung Laksono mendapat kritik dari pendukungnya. Agung dianggap berjalan sendiri tanpa memberikan panduan kepada anggota Presidium. "Presidium tidak pernah jelas konsep dan targetnya, jadi mudah dikalahkan," kata Zainal Bintang Anggota Presidium Penyelamat Partai Golkar, saat dihubungi, Senin (1/12). Zainal mengatakan, Agung bersama anggota Presidium yang ingin maju sebagai calon ketua umum Partai Golkar, seperti Priyo Budi Santoso dan Agus Gumiwang juga tak nampak berkonsolidasi. Semua berjalan sendiri. Hal itu dianggap Zainal sebagai penyebab Presidium mudah dimentahkan oleh Aburizal Bakrie.
Ia berpendapat, seharusnya Agung bersama calon ketua umum yang menjadi anggota Presidium hadir di Munas IX untuk secara adil bertarung dengan Aburizal memperebutkan kursi ketua umum Golkar. Namun, Agung dianggapnya tak mampu menjalankan tugas dengan baik untuk memimpin konsolidasi.