JAKARTA. Pemerintah pusat mengaku kecewa dengan pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Pasalnya, di tengah bencana letusan Gunung Sinabung terungkap Kabupaten Karo belum memiliki Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Padahal, sejak 2010 lalu, Gunung Sinabung sudah mulai erupsi. Kekecewaan itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono di Jakarta, Selasa (26/11). Untuk itu, Agung meminta Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi untuk menegur Bupati Karo, Kena Ukur Surbakti. "Nanti akan ditegur supaya dipaksakan ada BPBD agar ada pertanggungjawaban operasional di lapangan atau administrasi keuangan," tutur Agung di Kantor Presiden, Selasa (26/11).
Agung Laksono minta Bupati Karo ditegur
JAKARTA. Pemerintah pusat mengaku kecewa dengan pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Pasalnya, di tengah bencana letusan Gunung Sinabung terungkap Kabupaten Karo belum memiliki Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Padahal, sejak 2010 lalu, Gunung Sinabung sudah mulai erupsi. Kekecewaan itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono di Jakarta, Selasa (26/11). Untuk itu, Agung meminta Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi untuk menegur Bupati Karo, Kena Ukur Surbakti. "Nanti akan ditegur supaya dipaksakan ada BPBD agar ada pertanggungjawaban operasional di lapangan atau administrasi keuangan," tutur Agung di Kantor Presiden, Selasa (26/11).