Agung Menjangan Mas (AMMS) Gadeng Asparindo Pasarkan Ikan Beku



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Agung Menjangan Mas Tbk (AMMS) menjalin kerja sama dengan Asosiasi Pengelola Pasar Seluruh Indonesia (Asparindo) untuk melakukan perdagangan ikan beku.

Direktur Utama Agung Menjangan Mas, Hartono Limmantoro menjelaskan melalui kerja sama ini, AMMS akan menjual ikan beku di beberapa pasar di Jawa dan tidak menutup kemungkinan di seluruh Indonesia.

"Dengan kerja sama tersebut, perusahaan menargetkan adanya nilai tambah bagi kinerja AMMS dengan target penambahan penjualan Rp 10 miliar-Rp 15 miliar per tahunnya," paparnya dalam keterbukaan informasi, Kamis (16/3).

Hartono menjelaskan kerja sama ini dilandasi dengan permintaan nasional akan ikan masih cukup besar. Ditambah dukungan dari pemerintah untuk mendukung pelaku bisnis budidaya perikanan.

Baca Juga: Simak Rencana Pengembangan Bisnis Agung Menjangan Mas (AMMS) Pasca IPO

Hal tersebut dinilai memudahkan AMSS untuk menjajaki potensi pasar jasa budidaya. Hartono bilang ke depannya, AMMS akan melakukan peningkatan kinerja dengan inovasi di bidang jasa budidaya perikanan dan sejenisnya.

Adapun Agung Menjangan Mas memproyeksikan pada mengantongi pendapatan sebesar Rp 10 miliar untuk keuangan tahun buku 2022, dengan laba sekitar Rp 2,5 miliar hingga Rp 3 miliar.

 
AMMS Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari