JAKARTA. Ketua Umum DPP Partai Golkar versi Munas Ancol, Agung Laksono mengatakan, pihaknya akan mengirimkan surat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk meminta penjelasan terkait syarat partai mengikuti pemilihan kepala daerah. Hal itu dikatakan Agung, seusai memimpin Rapat Pimpinan Nasional I Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (8/4). "Kami sedang siapkan surat bagi KPU untuk mendapatkan kejelasan. Meski kami sudah dengar secara lisan, kami tetap butuh secara tertulis," ujar Agung. Terkait persiapan menghadapi pilkada pada Desember 2015, kata Agung, partainya akan segera meminta pelaksana tugas Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar untuk melakukan penyaringan calon-calon kepala daerah. Untuk saat ini, sebut Agung, hal itu baru dilaksanakan pada DPD tingkat provinsi.
Agung minta penjelasan soal syarat Pilkada
JAKARTA. Ketua Umum DPP Partai Golkar versi Munas Ancol, Agung Laksono mengatakan, pihaknya akan mengirimkan surat kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk meminta penjelasan terkait syarat partai mengikuti pemilihan kepala daerah. Hal itu dikatakan Agung, seusai memimpin Rapat Pimpinan Nasional I Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (8/4). "Kami sedang siapkan surat bagi KPU untuk mendapatkan kejelasan. Meski kami sudah dengar secara lisan, kami tetap butuh secara tertulis," ujar Agung. Terkait persiapan menghadapi pilkada pada Desember 2015, kata Agung, partainya akan segera meminta pelaksana tugas Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar untuk melakukan penyaringan calon-calon kepala daerah. Untuk saat ini, sebut Agung, hal itu baru dilaksanakan pada DPD tingkat provinsi.