Agung Sedayu Group Jajaki Potensi Bisnis di IKN



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konsorsium Agung Sedayu Group (ASG) melirik potensi bisnis di Ibu Kota Nusantara (IKN). Seperti dikutip dari paparan materi Otoritas Ibu Kota Negara (OIKN), setidaknya ada tiga proyek besar yang akan melakukan groundbreaking.

Mengacu OIKN, ASG akan melakukan groundbreaking pembangunan mall, hotel, dan perkantoran besok, Kamis 21 September 2023. Di balik konsorsium ASG ini ada nama-nama investor Agung Sedayu Group (Sugianto Kusuma), Salim Group (Anthony Salim), Sinarmas Group (Franky Wijaya), Pulau Intan (Pui Sudarto), Grup Djarum (Budi Hartono), Wings Group (Wiliam Katuari), Adaro Group (TP Rahmat/Boy Tohir), Barito Pacific (Prajogo Pangestu), Mulia Group (Eka Tjandranegara), dan Grup Astra (Soeryadijaya).

Christy Grassela, Corporate Secretary & Shareholder Relations PT Pantai Indah Dua Tbk (PANI), salah satu anak perusahaan di bawah ASG mengatakan ASG memang diminta untuk membangun hotel.


Baca Juga: Taipan Aguan Membawa Gerbong Konglomerat ke Proyek IKN, Ini Daftar Lengkapnya

"Untuk komitmen pasti belum ada ya, masih dalam bentuk penjajakan apa yang bisa dibantu dari sisi swasta," kata Christy saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (20/9).

Christy menuturkan, sebagai kota administrasi yang baru, IKN memiliki potensi besar kunjungan untuk orang-orang untuk meeting, sehingga membutuhkan hotel untuk penginapan.

"Yang diperlukan di IKN sudah dijabarkan, tapi masih belum ada pengikatan lebih lanjut. Baru ada info hotel yang dibangun ya, soal total investasi belum ada info," ujar Christy.

Ia menambahkan, expertise ASG memang seperti diketahui adalah developer dengan konsep selaras antara hunian dan komersial, jika IKN butuh bantuan dari sisi hunian atau komersial, tentunya ASG punya kapasitas untuk turut andil.

 
PANI Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto